Mudik Gratis Kemenhub 2022, Ini Syarat dan Cara Daftarnya Agar Tak Bayar Transportasi

- 20 April 2022, 15:56 WIB
 Mudik Gratis Kemenhub 2022, Ini Syarat dan Cara Daftarnya Agar Tak Bayar Transportasi
Mudik Gratis Kemenhub 2022, Ini Syarat dan Cara Daftarnya Agar Tak Bayar Transportasi /Pixabay/victoraf/

Baca Juga: Mudik Gratis Tahap Kedua Kemenhub 2022 Dibuka hingga 24 April, Segera Daftar Pakai Cara Ini

Masa pendaftaran peserta mudik gratis Kemenhub tahap dua dibuka hingga akhir pekan ini, Minggu, 24 April 2022.

Masyarakat perlu memenuhi syarat hingga melakukan pendaftaran terlebih dahulu jika mau ikut mudik gratis.

Pendaftaran peserta mudik gratis Kemenhub menjelang Lebaran Idul Fitri 2022 dapat dilakukan melalui link resmi Dephub dengan cara tertentu.

Jadwal pelaksanaan mudik gratis dari Kemenhub berlangsung selama dua hari pada akhir bulan ini, yaitu pada 29-30 April 2022 mendatang.

Menurut Kemenhub melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, jumlah pemudik yang telah ditargetkan dalam program mudik gratis 2022 ini sebanyak 21.000 orang.

Untuk armada atau angkutan mudik yang telah dipersiapkan dalam program mudik gratis 2022 ini adalah 700 bus dan truk.

Sementara itu, sekitar 2.000 kendaraan sepeda motor akan difasilitasi dalam program mudik gratis Kemenhub untuk dibawa dari Jakarta ke kota tujuan dengan menggunakan truk.

Budi Setiyadi menyampaikan, prosedur pendaftaran mudik gratis 2022 ini dapat dilakukan secara online melalui website yang sudah disediakan oleh pemerintah.

Untuk tempat pendaftarannya sendiri dibagi di 5 lokasi, yaitu Jakarta, Tangerang, Bogor, Bekasi, dan Depok.

Halaman:

Editor: Sonia Okky Astiti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah