5 Universitas Dalam Negeri Paling Diminati di LPDP 2023, Ada yang Kamu Incar?

- 15 Juli 2023, 20:30 WIB
Ilustrasi mahasiswa penerima LPDP, pendaftaran LPDP akan ditutup 9 Juli 2023 / tangkapan layar akun Instagram @lpdp_ri
Ilustrasi mahasiswa penerima LPDP, pendaftaran LPDP akan ditutup 9 Juli 2023 / tangkapan layar akun Instagram @lpdp_ri /



Media Magelang - Beasiswa LPDP menjadi salah satu beasiswa paling diminati tahun ini. Terbukti, Direktur Utama LPDP Kementerian Keuangan, Andin Hadiyanto mengungkapkan bahwa kuota beasiswa LPDP ditambah menjadi 7000 orang pada 2023.

"Beasiswa LPDP 2023 meningkat dari tahun 2022 yang sekitar 5.600 orang," katanya saat Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi XI DPR di Gedung DPR dilansir dari Antara, Kamis, 2 Februari 2023.

Lantas, kampus mana saja yang paling diminati pada 2023 ini?

Mengutip dari laman instagram @lpdp_ri, ada lima kampus luar negeri yang paling diminati di beasiswa LPDP tahun ini, di antaranya The University of Melbourne (673 pendaftar), Wageningen University & Research (669), University College London (658), The University of Manchester (487), dan Monash University (468).

Baca Juga: ​Persyaratan Dokumen Beasiswa LPDP Tahap 2 2022

Berikutnya, pada 13 Juli lalu, @lpdp_ri kembali mengunggah daftar lima universitas dalam negeri paling diminati di LPDP 2023. Apakah kamu mengincar salah satunya?

Universitas dalam negeri paling diminati di LPDP 2023

1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Kampus yang menggembar-gemborkan universitas berkelas dunia ini berada di peringkat satu dengan jumlah pendaftar sebanyak 4.253.

2. Universitas Indonesia (UI)
Meskipun terpaut jauh dengan UGM di peringkat satu, UI masih termasuk kampus dalam negeri paling diminati tahun ini dengan jumlah pendaftar sebanyak 2.857.

3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
Sudah seperti saudara kembar, ITB memang selalu mengikuti jejak-jejak dua kampus terbaik dan terbesar (UGM dan UI) itu dengan sering berada di peringkat tiga dalam ranah kampus terbaik dan paling diminati di Indonesia. Di LPDP 2023 ini, ITB memiliki jumlah pendaftar sebanyak 1.974 yang menempatkannya pada peringkat ketiga.

4. Institut Pertanian Bogor
Tidak mau kalah, kampus dengan lembaga pendidikan tinggi pertanian dari Bogor ini menyusul di peringkat ke empat dengan jumlah pendaftar sebanyak 1.306.

5. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
Kampus yang telah berdiri sejak 1954 ini berhasil meraih peringkat lima universitas paling diminati tahun ini dengan jumlah pendaftar 972.

Bagaimana? Apakah 5 Universitas paling diminati di LPDP 2023 tersebut menjadi salah satu yang kamu incar juga?***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah