Irit Berbagi Informasi Jadi Alasan PSSI Pers Tiba-Tiba Umumkan Boikot Persija

- 6 September 2021, 20:21 WIB
Logo Persija Jakarta. Alasan PSSI pers boikot Persija sejak 4 September 2021 terungkap, sikap klub yang diduga irit informasi kepada awak media jadi penyebabnya.
Logo Persija Jakarta. Alasan PSSI pers boikot Persija sejak 4 September 2021 terungkap, sikap klub yang diduga irit informasi kepada awak media jadi penyebabnya. /Dok. Persija

Media Magelang - Kabar tidak sedap datang dari sepak bola nasional, PSSI Pers tiba-tiba kabarkan bahwa pihaknya resmi blokir pemberitaan Persija.

Mulanya pertanyaan publik terlontar mengenai alasan PSSI Pers sampai harus melakukan boikot pada salah satu klub peserta Liga 1 yaitu Persija.

Secara resmi, PSSI Pers telah mulai memboikot Persija terhitung mulai 4 September 2021.

Ternyata penyebab PSSI Pers melakukan hal ini adalah karena sikap Persija yang dianggap irit berbagi informasi kepada awak media.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 5 September 2021: PSM Makassar vs Arema, PSS Sleman vs Persija Berbagi Nilai

Ketua Koordinatoriat PSSI Pers Zainal Hasan dalam pernyataan resminya mengungkapkan bahwa Persija mulai mempersulit para jurnalis mendapat informasi terkait aktivitas klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

"Di sisi lain, pemain Persija kerap dengan begitu mudahnya berbicara dengan media-media alternatif semisal Youtuber dan sejenisnya", demikian bunyi penggalan surat pernyataan tersebut sebagaimana Media Magelang kutip dari akun Instagram @pssi.pers.

Persija mulai menutup akses kepada media sejak 2020 sehingga para jurnalis kesulitan mencari informasi terkini yang berkaitan dengan aktivitas klub.

Baca Juga: Tiga Poin Penting Dari Kongres Tahunan Biasa PSSI 2021

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Instagram @pssi.pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah