Gempa 6,7 M di Malang, Ganjar Pranowo: Jateng Siap Kirim Bantuan

- 11 April 2021, 18:21 WIB
Ganjar Pranowo sampaikan duka mendalam atas kejadian gempa yang mengguncang Malang, serta nyatakan Jateng siap mengirimkan bantuan.
Ganjar Pranowo sampaikan duka mendalam atas kejadian gempa yang mengguncang Malang, serta nyatakan Jateng siap mengirimkan bantuan. /Humas Pemprov Jateng

"Tentu ikut berduka ya karena saya mengikuti (perkembangan). Sejak tadi sore kami juga ikut merasakan (getaran) di Solo. Semoga masyarakat di Malang semua tabah, kuat semuanya," kata Ganjar Pranowo usai menghadiri acara di Hotel Lor In pada Sabtu, 10 April 2021.

Menurut Ganjar Pranowo, kejadian serupa bisa saja terjadi di daerah lain, termasuk di Jawa Tengah. 

Baca Juga: Jadwal Puasa Ramadhan 2021 untuk wilayah Semarang dan Sekitarnya

Baca Juga: Saksikan! Live Streaming Gratis Piala Menpora 2021: Persib VS Persebaya, Kick Off Pukul 18.15 WIB

Baca Juga: Selamat dari Teror KKB Papua, Kepsek SMPN 1 Beoga Jelaskan Detik-detik Penemembakan Yonatan Renden

Untuk itu, kondisi kedaruratan harus disiapkan dengan baik agar masyarakat bisa menghadapi bencana dengan persiapan yang matang.

Ganjar Pranowo mengatakan, Jawa Tengah juga akan melakukan simulasi di Kebumen untuk menghadapi potensi siklon tropis.

"Mudah-mudahan masyarakat siap memitigasi, early warning system-nya jalan, kentongannya dibunyikan lagi, jalur evakuasi dipastikan," ungkapnya.

Sebagai informasi, gempa di Malang terjadi pada Sabtu, 10 April 2021 sekitar pukul 14.00 WIB. 

Berdasarkan informasi dari BMKG, pusat gempa berada di 80 kilometer Barat Daya Malang dan tidak berpotensi tsunami. 

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah