Gubernur Jawa Tengah Apresiasi SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang Soal Metode Pembelajaran Hybrid

- 1 September 2021, 17:01 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melakukan Sidak di beberapa sekolah yang melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melakukan Sidak di beberapa sekolah yang melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) /humas pemprov jateng/

Media Magelang - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kunjungi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 04, Ngaliyan, Semarang kala melakukan aktivitas santai gowes sepeda.

Kunjungannya ke SDN Tambakaji 04 untuk meninjau praktik Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Menurut Ganjar, SDN Tambakaji 04 sudah bagus dalam menjalankan protokol kesehatan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Bagi Pengalaman Dicurhati Warga di Medsos: Buruh Migran, hingga Solidaritas ASI Selama Pandemi

Hal ini ia sampaikan kala menyaksikan siswa tengah antre berdasarkan kotakan yang telah dibentuk rutenya agar tidak bergerombol.

"Sudah bagus dan ada rutenya, di kotak-kotak. jadi harapannya dapat mengatur jarak dan dicek juga suhunya," ujarnya pada Rabu, 1 September 2021.

Selain itu, inovasi dengan model pembelajaran hybrid yang diterapkan di sana diapresisasi Ganjar.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Evaluasi Antrean Cuci Tangan PTM Hari Pertama

Sebab langkah ini tidak akan membuat siswa ketinggalan materi, karena guru masih bisa berinteraksi dengan siswa yang di rumah menggunakan Google Meet.

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah