Polres Magelang Rayakan HUT Satuan Pengamanan ke-41, Kapolres: Satpam Merupakan Mitra Polri Menjaga Kamtibmas

- 31 Januari 2022, 18:09 WIB
Polres Magelang adakan upacara untuk peringati HUT Satuan Pengaman (Satpam) ke-41 pada Senin, 31 Januari 2022
Polres Magelang adakan upacara untuk peringati HUT Satuan Pengaman (Satpam) ke-41 pada Senin, 31 Januari 2022 /Humas Polres Magelang

Media Magelang – Polres Magelang mengadakan upacara untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) yang ke-42.

Dilaksanakan di halaman Polres Magelang, upacara tersebut diikuti oleh anggota Polres dan perwakilan Satpam dari instansi pemerintah maupun swasta.

Upacara HUT Satpam ini diadakan pada Senin, 31 Januari 2022 pagi dengan mengusung tema "Bersama Polri, Satuan Pengamanan Siap Menjaga Kamtibmas dan Penanggulangan Covid-19."

Kapolres Magelang turut memberikan sambutan dalam upacara HUT Satpam ke-41 ini.

Baca Juga: Polres Magelang Gelar Vaksinasi, Ponpes di Tegalrejo Ini Jadi Tempat Vaksin Gratis

AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K. selaku Kapolres Magelang menyampaikan bahwa sebagai anggota Satpam, mereka merupakan mitra Polri yang ikut serta dalam pencegahan penularan Covid-19 dengan meningkatkan pengawasan kepada setiap orang di lingkup tugas kerja.

"Bertindaklah dengan tegas dan humanis untuk menegur serta mengingatkan kepada setiap orang yang tidak patuh terhadap prokes Covid-19, terutama dalam pemakaian masker," kata Kapolres Magelang.

Ia juga mengatakan, Polri merasa terbantu dengan kinerja anggota Satpam dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif, terutama pada tugas preemtif dan preventif di lingkungan kerja masing-masing di wilayah hukum Polres Magelang.

"Polri menyadari dengan keterbatasan personel, sarana prasarana serta anggaran, Polri tidak akan mampu menciptakan situasi yang kondusif di tengah masyarakat. Maka kehadiran Satpam sebagai mitra Polri dalam upaya pemeliharaan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Magelang dituntut semakin profesional,” ujar kemudian.

Halaman:

Editor: Devana Dea Prastya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x