Pilih Vaksin Covid-19 dari Pfizer atau Moderna? Jawabannya Tergantung Lokasi Tempat Tinggal Anda

- 23 Januari 2021, 18:42 WIB
Beberapa dokter berikan pertimbangan pilihan vaksin Covid-19 dari Pfizer atau Moderna.
Beberapa dokter berikan pertimbangan pilihan vaksin Covid-19 dari Pfizer atau Moderna. /DoroT Schenk/Pixabay

Media Magelang - Di tengah perdebatan mengenai merk vaksin Covid-19 Pfizer atau Moderna dengan tingkat efikasinya, para ahli justru mengungkap sebuah fakta mengejutkan.

Seperti diberitakan oleh Healthline.com, pilihan vaksin Covid-19 Pfizer atau Moderna yang akan Anda terima justru tergantung lokasi tempat tinggal dan fasilitas medis terdekat yang bisa memberikan layanan vaksinasi tersebut.

Hal ini terkait dengan sistem distribusi dan penyimpanan yang harus diperhatikan saat berhubungan dengan sifat vaksin Covid-19 Pfizer dan Moderna.

Baca Juga: Akses Subsidi Listrik Via WhatsApp 08122-123-123 Dihentikan, Bisa Coba Pakai PLN Mobile

Dr. Eric Cioe-Pena, direktur kesehatan global di Northwell Health di New York mengatakan satu-satunya kekurangan vaksin Covid-19 Pfizer adalah kebutuhannya akan alat penyimpanan pada suhu yang sangat dingin dengan penanganan dan pembekuan khusus, dimana tidak semua fasilitas kesehatan memilikinya.

Ia juga menerangkan bahwa walaupun kedua vaksin Covid-19 tersebut sama-sama memerlukan pendingin, tetapi vaksin Pfizer harus disimpan dalam suhu yang sangat dingin dan seringkali memerlukan freezer khusus.

Baca Juga: GoFood Sebut Tiga Menu yang Diprediksi Bakal Populer di Tahun 2021, Pengusaha Kuliner Harus Tahu!

“Penyimpanan Moderna mungkin membuatnya lebih cocok untuk lokasi pedesaan yang lebih terpencil,” kata Dr. Rob Davidson, seorang dokter darurat di Michigan dan direktur eksekutif dari Committee to Protect Medicare.

Beberapa dokter mengatakan kepada Healthline bahwa mereka sebenarnya tidak memiliki preferensi, mereka akan menggunakan vaksin  Covid-19  apa saja yang tersedia.

“Saya menerima vaksin Moderna karena rumah sakit saya di pedesaan dan kecil. Rumah sakit tidak memiliki freezer yang dibutuhkan untuk menyimpan Pfizer, ” kata Dr. Rob Davidson.

Baca Juga: Pasca Jaga Pelantikan Joe Biden di Washington Ratusan Anggota Garda Nasional Dilaporkan Positif Covid-19

“Istri saya bekerja di rumah sakit lain yang lebih besar di daerah itu, dan dia menerima vaksin Pfizer,Kami berdua merasa sama-sama terlindungi,” lanjutnya

“Saya akan mengambil yang mana saja yang saya bisa - itulah sikap saya ketika saya mendapat vaksin,” kata Dr. Paul A. Offit, direktur Pusat Pendidikan Vaksin dan seorang dokter anak dan spesialis penyakit menular di Rumah Sakit Anak Philadelphia.

Ia juga menyarankan untuk mengambil vaksin Covid-19 jenis apapun karena tenaga kesehatan membutuhkan lebih banyak vaksin Covid-19 untuk dibuat

Baca Juga: Gigi Hadid dan Zayn Malik Panggil Anak Mereka Khai, Ternyata Arti Namanya Bagus Banget!

“Kami perlu memproduksinya secara massal pada tingkat yang jauh lebih tinggi daripada yang kami lakukan, "katanya kepada Healthline.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x