5 Tips Mudah MenulisTesis bagi Mahasiswa S2 Agar Lulus Tepat Waktu, Nomor 3 Jadi Kunci Utama

- 17 Juni 2021, 20:40 WIB
Illustrasi wisuda sarjana S2
Illustrasi wisuda sarjana S2 /pixabay.com/graymatters

Media Magelang – Tantangan utama mahasiswa S2 adalah menyelesaikan tesis agar dapat lulus tepat waktu.

Untuk lulus tepat waktu, mahasiswa S2 dituntut untuk menulis tesis sesuai dengan standar fakultas atau universitasnya masing-masing.

Akan tetapi banyak pula mahasiswa S2 belum siap ketika sudah memasuki tahap penulisan tesis.

Hal ini dikarenakan tingkat kesulitan dan kerumitan menulis tesis untuk mahasiswa S2 lebih berat daripada menulis skripsi untuk mahasiswa S1.

Baca Juga: Cara Cepat Mengerjakan Skripsi untuk Mahasiswa Tingkat Akhir, Dijamin Lulus Tepat Waktu!

Oleh sebab itu, berikut kami sajikan 5 tips menulis tesis bagi mahasiswa S2 agar dapat lulus tepat waktu.

1. Pilih tema tesis yang disukai

Pemilihan tema tesis yang disukai menjadi hal penting yang perlu diperhatikan.

Ketika merasa suka dengan apa yang hendak kita tulis, hal ini akan mengurangi beban kerja kita.

Baca Juga: Mahasiswa Boleh Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17 Asal Penuhi Syarat Berikut

Terkadang mahasiswa memilih tema tesis bukan berdasar dari hal yang disukai.

Bisa berasal dari hal yang sedang trending atau hal yang terlihat hebat.

Namun apabila hal itu sulit dilakukan, maka dapat menghambat proses penulisan tesismu.

2. Pahami metode penelitian dengan baik

Bagi seorang peneliti, metode penelitian menjadi hal yang tidak dapat diabaikan.

Hal ini dikarenakan metode penelitian dapat menjadi panduan atas apa yang hendak kita lakukan.

Metode penelitian ini merupakan langkah yang dapat dilakukan seorang peneliti, mulai dari mencari data, mengolah data, hingga menyimpulkannya dalam sebuah naskah.

Ketika metode ini tidak kita dipahami secara utuh, akan mengakibatkan kebingungan atas langkah apa saja yang hendak dilakukan.

Pemahaman metode ini biasanya akan didapatkan pada awal sesi perkuliahan.

Jadi bagi mahasiswa semester awal, hal ini bisa diperhatikan sejak dini agar hasil tesis lebih maksimal.

3. Kuasai minimal 1 teori selama perkuliahan

Banyak teori penelitian yang dapat kita pilih dalam membuat sebuah tesis.

Namun tentunya sebagai mahasiswa, ada sebagian dari kita yang memiliki keterbatasan dalam memahami sebuah teori.

Oleh sebab itu, kita perlu memilih 1 teori yang benar-benar kita kuasai dan sukai.

Bahkan karena sangat paham dan sukanya, ketika orang lain membahas teori itu, kita bisa langsung menjelaskannya.

Jika perlu, teori tersebut melekat pada diri kita, sehingga kita merasa bahwa yang menguasai teori tersebut adalah diri kita di antara yang lain.

Hal ini menjadi kunci dalam membuat tesis, karena naskah penelitian ini diperlukan pemahaman yang kuat atas fenomena dan teori yang tepat.

4. Banyak membaca sumber pengetahuan

Membaca adalah kunci untuk memperluas pengetahuan yang kita miliki.

Dengan membaca wawasan kita menjadi lebih banyak.

Ketika bahan yang kita baca dan pahami cukup banyak, maka ketika mencari sumber data dalam buku atau penelitian terdahulu tidak akan kebingungan.

Hal ini menjadi aspek agar pengerjaan draft tesis kita menjadi lebih cepat.

5. Manajemen waktu dengan baik

Biasanya tantangan mahasiswa semester akhir S2 adalah pengerjaan tesis.

Tugas terakhir ini meski hanya 1, namun dapat membuat mahasiswa tidak segera lulus.

Alasan yang terkadang muncul dikarenakan malas atau sibuk sehingga tidak ada waktu mengerjakan.

Dalam hal ini, manajemen waktu untuk menulis tesis menjadi aspek kedisiplinan diri yang penting.

Kita harus memiliki kesadaran atas kewajiban yang harus dituntaskan, sehingga pada akhirnya kita akan memaksa diri sendiri untuk meluangkan waktu mengerjakan tesis.

Tentu ini cukup sulit, karena musuh terbesar kita sebenarnya adalah diri kita sendiri.

Demikian 5 tips menulis tesis bagi mahasiswa S2 agar dapat lulus tepat waktu yang dapat dipraktikkan dengan oleh setiap orang.***

Editor: Puspasari Setyaningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah