Penyebab Merasa Pusing Saat Lapar, Ternyata Alasannya Ini, Lho!

- 16 Agustus 2021, 08:05 WIB
Habis jongkok lalu berdiri jadi pusing, ini penjelasan dr.Sung.
Habis jongkok lalu berdiri jadi pusing, ini penjelasan dr.Sung. /unsplash.com/Carolina Heza/

Media Magelang - Berikut penyebab merasa pusing ketika lapar melanda, lengkap dengan tips mengatasi rasa pusing yang dialami.

Sakit kepala atau pusing adalah penyakit yang sangat umum ditemukan. Pusing atau sakit kepala juga bisa disebabkan karena kita sedang merasa lapar.

Sakit kepala atau pusing karena lapar biasanya terjadi ketika kita melewatkan waktu makan, terutama sarapan. Atau memang kita tidak makan dalam waktu yang lama.

Menurut sebuah penelitian, rasa lapar bertanggung jawab atas 31,03 persen dan melewatkan makan adalah penyebab 29,31 persen sakit kepala dan pusing dibanding faktor lain.

Baca Juga: Sudah Lolos Tes Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 20? Lakukan Ini Agar Insentif Segera Cair

Faktor-faktor seperti dehidrasi, kekurangan kafein, dan kekurangan makanan menyebabkan kadar glukosa dalam tubuh rendah dan memicu sakit kepala.

Ini terjadi ketika otak merasakan kadar glukosa rendah dan melepaskan hormon tertentu seperti glukagon, kortisol, and adrenalin untuk pulih dari hipoglikemia atau kadar glukosa rendah.

 Sakit kepala terjadi bersamaan dengan rasa lelah, kusam, atau mual terjadi karena efek samping pelepasan hormon-hormon di otak tadi.

Selain itu, dehidrasi, kekurangan kafein, dan kekurangan makanan menyebabkan jaringan otak mengencang sehingga mengaktifkan reseptor rasa sakit yang menyebabkan sakit kepala.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah