Sholawat Thibbil Qulub, Sholawat yang Terkenal Ampuh Menghindarkan Segala Penyakit

- 19 Desember 2021, 17:13 WIB
Ilustrasi orang bersholawat
Ilustrasi orang bersholawat /Pexels.com/RODNAE Productions

Media Magelang – Sholawat Thibbil Qulub merupakan salah satu sholawat yang familiar di kalangan umat muslim.

Sholawat ini dikenal sebagai sholawat yang berfungsi untuk menjadi syifa’ atau penyembuh dari segala macam penyakit.

Selain itu, membaca sholawatpun juga dapat menenangkan dan menentramkan hati serta menjadikan bukti kecintaan kita terhadap Nabi Muhammad SAW.

Al-Qur’an dalam surat al-Ahzab ayat 56 secara tegas juga menyampaikan bahwa membaca sholawat kepada Nabi Muhammad SAW merupakan suatu anjuran.

Baca Juga: Greysia Polii Terpilih Sebagai Sosok Pencarian Paling Populer Tahun 2021

إِنَّ اللهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا

Artinya: “Sesungguhnya Allah beserta malaikat-malaikatNya bersholawat atas Nabi. Wahai orang-orang yang beriman bersholawatlah kamu kepada Nabi dan ucapkan salam serta penghormatan kepadanya:. (Q.S. Al-Ahzab:56).

Sholawat memiliki makna yang berbeda-beda tergantung pada siapa yang melakukannya.

Makna Allah bersholawat pada Nabi Muhammad SAW yakni Allah senantiasa memberikan rahmat dan ridho atas Nabi, sedangkan sholawatnya malaikat mengandung makna bahwa malaikan senantiasa mendoakan serta memohonkan ampun untuk Nabi Muhammad SAW.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: ISLAM NU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x