7 Strategi Bicara Pendidikan Seks Kepada Anak, Agar Orang Tua Bisa Percaya Diri

- 25 Januari 2022, 13:05 WIB
Ilustrasi anak kecil.
Ilustrasi anak kecil. /Pexels

Orang tua adalah sumber utama dalam pendidikan seks. Oleh karena itu, orang tua harus banyak membaca buku tentang pendidikan seks untuk anak. Saat ini ada buku-buku bermateri seks, gender, dan reproduksi yang sesuai tingkat usia anak.

6. Tidak ada salahnya untuk memulai duluan

Beberapa anak cenderung malu dan tidak banyak tanya tentang materi seks. Jika anak sudah besar dan belum pernah bertanya tentang seks, tidak ada salahnya orang tua untuk memulai terlebih dahulu. Jangan terlalu lama menunggu. Mulai percakapan dengan menanyakan kepada anak apa yang diketahui dengan seksual, dan tanyakan sejauh mana materi tersebut diajarkan di sekolah.

Inisiatif untuk memulai, bukan berarti menjadi agresif. Orang tua jangan memaksakan jika anak ada penolakan. Mulai inisiatif dengan perlahan agar anak merasa nyaman dan terbuka.

7. Ingat, pendidikan seks adalah proses yang berkelanjutan

Anak-anak akan membutuhkan pengulangan untuk beberapa materi seksual. Seiring bertambahnya usia, cakupan materi juga harus ditambah. Pendidikan seks usia dini adalah proses berkelanjutan, jadi teruslah mengajarkannya kepada anak.

Itulah strategi memberikan pendidikan seks usia dini kepada anak. Harapannya orang tua dapat memberikan arahan yang tepat untuk anak.***

Halaman:

Editor: Sonia Okky Astiti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah