Info Lowongan Kerja Terbaru 2021: Kemdikbud Buka Rekrutmen 1800 Calon Asesor Sekolah dan Madrasah

6 April 2021, 05:27 WIB
Pengumuman Asesor PSP Kemdikbud Tahun 2021 /Warta Lombok/LU Ali

Media Magelang - Berikut ini info lowongan kerja terbaru 2021, Kemdikbud buka rekrutmen 1800 calon asesor sekolah/madrasah.

Kabar baik bagi para pencari kerja, Kemdikbud melalui Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M) membuka lowongan kerja untuk posisi calon asesor sekolah/madrasah.

Melalui BAN S/M Kemdikbud membuka 1800 lowongan kerja calon asesor sekolah/madrasah yang akan ditempatkan di 26 provinsi.

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2021, Ini Lirik Lagu Bismillah Cinta Karya Band Ungu feat Lesti Kejora

Baca Juga: Pembelajaran Tatap Muka atau PTM Resmi Dilaksanakan Hari Ini, Pelajar Jateng: Akhirnya Bisa Masuk ke Sekolah

Baca Juga: Ganjar Pranowo Sidak PTM di Sekolah-sekolah Jawa Tengah, Ini Yang Ditemukan

Berdasarkan surat edaran yang tercantum pada laman BAN S/M Kemdikbud, dibukanya 1800 lowongan kerja untuk posisi calon asesor/madrasah ini untuk memenuhi kebutuhan asesor yang memiliki sikap dan kepribadian yang terpuji, penguasaan perangkat akreditasi yang memadai, dan memiliki keterampilan menggunakan aplikasi Sistem Penilaian Akreditasi (Sispena) pada proses akreditas sekolah/madrasah.

Bagi yang berminat mendaftar, berikut ini adalah sebaran 1800 lowongan kerja calon asesor sekolah/madrasah Kemdikbud di 26 provinsi:

Aceh: 40 asesor
Bali: 20 asesor
Banten: 160 asesor
Gorontalo: 20 asesor
Jawa Barat: 180 asesor
Jawa Timur: 80 asesor

Baca Juga: Berpotesi Kena Dampak Hujan Lebat, BMKG Peringatkan Wilayah Ini

Baca Juga: Forum Ulama dan Cendekia Jateng Rumuskan Kurikulum Anti Radikalisme dan Intoleransi

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengganti Puasa Ramadhan untuk Perempuan Hamil Atau Haid?

Kalimantan Barat: 100 asesor
Kalimantan Tengah: 60 asesor
Kalimantan Timur: 20 asesor
Kalimantan Utara: 20 asesor
Kepulauan Riau: 20 asesor
Lampung: 60 asesor
Maluku: 80 asesor
Maluku Utara: 20 asesor
Nusa Tenggara Barat (NTB): 80 asesor
Nusa Tenggara Timur (NTT): 220 asesor

Baca Juga: Beberapa Hal Perlu Diketahui Mengenai Ibadah Puasa Ramadhan di Masa Pandemi

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2021, Ini Lirik Lagu Bismillah Cinta Karya Band Ungu feat Lesti Kejora

Papua: 100 asesor
Papua Barat:20 asesor
Riau: 80 asesor
Sulawesi Barat: 60 asesor
Sulawesi Selatan: 80 asesor
Sulawesi Tengah: 40 asesor
Sulawesi Tenggara: 100 asesor
Sulawesi Utara: 20 asesor
Sumatera Barat: 80 asesor
Sumatera Utara: 40 asesor

Setelah mengetahui sebaran 1800 lowongan kerja calon asesor sekolah/madrasah di atas, sebaiknya segera penuhi syarat pendaftarannya berikut ini:

Baca Juga: Update Harga HP Samsung April 2021, Termasuk Galaxy A52 yang Baru Rilis

Baca Juga: Bagaimanakah Hukum Berpuasa di Bulan Ramadhan Saat Terjadi Bencana Alam? Ini Jawabannya

Baca Juga: 5 Syarat Sah Puasa Ramadhan 2021 yang Wajib Diketahui

1.Membuat surat lamaran yang ditujukan kepada Ketua BAN S/M.
2. Mengisi daftar riwayat hidup sesuai aplikasi yang tersedia.
3. Memiliki kualifikasi akademik minimal S1 (semua jurusan).
4. Berpengalaman di bidang pendidikan minimal 5 tahun.
5. Memiliki keterampilan dasar mengoperasikan MS Office (Word, Excel, Powerpoint).
6. Usia minimal 30 tahun dan maksimal 58 tahun pada 30 April 2021.
7. Berdomisili sesuai wilayah provinsi yang merekrut asesor sesuai dengan KTP dan surat keterangan domisili bagi domisilinya yang tidak sesuai dengan KTP.
8. Mendapat rekomendasi dari atasan tempat bertugas atau lembaga/institusi/yayasan terkait (bagi yang berstatus pegawai aktif).
9. Berbadan sehat dibuktikan dengan surat dokter pemerintah.
10. Tidak sedang menduduki jabatan struktural di instansi tingkat provinsi/kabupaten/kota atau pemimpin di sebuah instansi/lembaga pemeirntah/swasta dibuktikan dengan surat pernyataan.

Calon pelamar dapat mulai mendaftar rekrutmen 1800 calon asesor sekolah/madrasah tersebut pada jadwal berikut ini:

1. Pengumuman dan pendaftaran calon peserta: 1-14 April 2021.
2. Seleksi administrasi: 15-16 April 2021.
3. Batas akhir pengumuman hasil seleksi administrasi: 16 April 2021.
4. Tes substansi: 24 April 2021.
5. Pengumuman hasil tes substansi: 27 April 2021.
6. Wawancara: 3-6 Mei 2021.
7. Penetapan hasil seleksi oleh BAN-S/M: 7-8 Mei 2021.
8. Pengumuman calon asesor yang lulus seleksi: 8 Mei 2021.

Demikian informasi mengenai 1800 lowongan kerja Kemdikbud untuk posisi calon asesor sekolah/madrasah di 26 provinsi.***

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler