Penyisihan Grup Telah Usai! Berikut Jadwal Lengkap Piala Menpora 2021 hingga Babak Final

9 April 2021, 11:30 WIB
Jadwal Babak perempat final hingga final Piala Menpora 2021 /

Media Magelang – Jadwal lengkap Piala Menpora 2021 hingga babak final akan tersaji dalam artikel ini.

Babak perempat final Piala Menpora 2021 digelar mulai 9 April 2021 sejak babak penyisihan grup telah usai dirampungkan.

Piala Menpora 2021 ini dijadwalkan akan digelar hingga 25 April 2021 yang menjadi penentuan pemenang pada laga musim ini.

Penyelenggara diketahui juga telah merilis jadwal Piala Menpora 2021 hingga babak final tersebut.

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 15, Calon Peserta Wajib Simak dan Pelajari!

Baca Juga: Program Vaksinasi Covid-19 Tetap Berlanjut Bulan Ramadan, Ma’ruf Amin: Suntikan Vaksin Tidak Batalkan Puasa

Baca Juga: CPNS 2021 Segera Dibuka, Persiapkan Syarat Umum dan Khusus Berikut ini Sebelum Mendaftar!

Sebagai informasi, terdapat delapan grup yang melaju ke babak perempat final setelah melewati babak penyisihan grup.

Delapan tim ini merupakan dua tim teratas berdasarkan perolehan poin pada klasemen masing-masing grup Piala Menpora 2021.

Adapun klasemen masing-masing grup yang Piala Menpora 2021 adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Lengkap Piala Menpora 2021

Baca Juga: Digelar Mulai 21 Maret, Intip Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Menpora 2021 Berikut

Baca Juga: Piala Menpora 2021 Segera Digelar, Ini 4 Fakta Menariknya

Grup A

  1. PSIS Semarang (7 poin).
  2. Barito Putera (5 poin).
  3. Tira Persikabo (2 poin).
  4. Arema FC (1 ppoin).

Grup B

  1. Persija Jakarta (6 poin).
  2. PSM Makassar (5 poin).
  3. Bhayangkara FC (4 poin).
  4. Borneo FC (1 poin).

Grup C

  1. PSS Sleman (7 poin).
  2. Persebaya Surabaya (7 poin).
  3. Persela Lamongan (4 poin).
  4. Persik Kediri (4 poin).
  5. Madura United (4 poin).

Grup D

  1. Persib Bandung (7 poin).
  2. Bali United (5 poin).
  3. Persiraja Banda Aceh (3 poin).
  4. Persita Tangerang (1 poin).

Dari klasemen tersebut dapat disimpulkan bahwa PSIS Semarang, Barito Putera, Persija Jakarta, PSM Makassar, PSS Sleman, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, dan Bali United akan melaju ke babak perempat final.

Sedangkan jadwal pertandingan masing-masing grup yang melaju ke babak perempat final Piala Menpora 2021 adalah sebagai berikut.

-  9 April 2021 Pukul 18.15 WIB

PSIS Semarang VS PSM Makassar

- 10 April 2021 Pukul 18.15 WIB

Persija Jakarta VS Barito Putera

- 11 April 2021 Pukul 18.15 WIB

Persib Bandung VS Persebaya Surabaya

- 12 April 2021 Pukul 20.30 WIB

PSS Sleman VS Bali United

Selanjutnya, empat tim teratas dapat melaju ke babak semifinal yang sudah dijadwalkan berikut ini.

Leg Pertama Semifinal

- 15 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemenang PF 1 VS Pemenang PF 2

-16 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemenang PF 3 VS Pemenang PF 4

Leg Kedua Semifinal

- 18 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemenang PF 1 VS Pemenang PF 2

- 19 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemenang PF 3 VS Pemenang PF 4

Perebutan Tempat Ketiga

24 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Kalah SF 1 VS Kalah SF 2

Babak Final

Adapun jadwal babak final Piala Menpora 2021 adalah sebagai berikut.

  1. Leg Pertama

22 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemanang SF 1 VS Pemenang SF 2

  1. Leg Kedua

25 April 2021 Pukul 20.30 WIB

Pemanang SF 1 VS Pemenang SF 2

Penggemar sepak bola tanah air bisa mengikuti pertandingan Piala Menpora 2021 hingga babak final sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh penyelenggara.***

Editor: Eko Prabowo

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler