Latihan Soal Seleksi Kompetensi Dasar, Ikuti Simulasi Tes SKD CAT CPNS 2021 di Link Berikut

5 Agustus 2021, 16:45 WIB
Aplikasi simulasi CAT dari BKN untuk peserta SKD CPNS 2021 /BKN

Media Magelang - Pelamar yang ingin latihan mengerjakan soal Seleksi Kompetensi Dasar perlu mengikuti simulasi tes SKD CAT CPNS 2021 berikut. 

Terdapat link situs resmi yang bisa diakses pelamar untuk simulasi tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CAT CPNS 2021.

Setelah lolos tahap seleksi administrasi, pelamar akan segera menghadapi rangkaian tes dalam Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CAT CPNS 2021.

Bagi peserta seleksi CPNS 2021 yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi maka layanan simulasi CAT SKD bisa dimanfaatkanuntuk mempersiapkan diri.

Baca Juga: Update Permenpan RB No.27 Tahun 2021, Ini Link Download PDF Kisi-kisi Soal Tes SKD SKB CPNS 2021

Mengingat persaingan yang cukup ketat dan kemungkinan banyak peserta seleksi CPNS 2021 yang belum memahami skema CAT Computer Assisted Test atau CAT pada SKD, maka BKN menyiapkan link agar peserta bisa berlatih dengan simulasi.

Adapun link simulasi CAT SKD CPNS 2021 bisa diakses para pelamar melalui laman https://cat.bkn.go.id/.

Sembari menunggu jadwal pelaksanaan SKD yang akan diumumkan setelah masa sanggah dari hasil seleksi administrasi berakhir pada  6 Agustus 2021, maka link simulasi tes SKD CPNS 2021 bisa dimanfaatkan.

Selain untuk memahami bagaimana jalannya CAT melalui simulasi tes SKD CPNS 2021, peserta juga bisa melihat contoh soal sesuai kisi-kisi dan melihat ketercapaian passing grade masing-masing.

Baca Juga: Cara Daftar Simulasi CAT BKN Persiapan SKD CPNS 2021 Klik cat.bkn.go.id Berikut!

Adapun layanan simulasi CAT SKD CPNS 2021 dari BKN yang bisa diakses oleh pelamar CPNS bukanlah hal yang baru.

Sebagai tambahan, CAT SKD yang digunakan dalam sistem seleksi dengan alat bantu komputer yang digunakan sebagai metode seleksi CPNS ini telah dibuka jauh sebelum dimulainya pendaftaran.

Menjadi penting, simulasi CAT SKD BKN masih bisa diakses secara online oleh peserta yang lolos seleksi administrasi di laman cat.bkn.go.id/simulasi.

Merujuk kepada passing grade terbaru maka dengan mengikuti simulasi ini, peserta bisa cek nilai ujian setalah peserta selesai mengerjakan atau ketika waktu pengerjaan berakhir.

Adapun untuk bisa mengakses layanan simulasi tes CAT SKD CPNS 2021 peserta wajib melakukan pendaftaran terlebih dahulu.

Kuota pendaftar CAT SKD CPNS 2021 di laman cat.bkn.go.id/simulasi tiap harinya dibatasi hanya untuk 2.500 pendaftar saja.

Mengingat banyaknya peminat, seringkali pendaftar simulasi tes CAT SKD CPNS 2021 menemukan bahwa kuota pendaftaran telah penuh.

Namun apabila Anda berminat untuk mendaftar simulasi tes CAT SKD CPNS 2021, maka ikuti langkah berikut.

1. Akses alamat https://cat.bkn.go.id/simulasi/daftar/

2. Pilih ‘Daftar Gratis’ di bagian kanan bawah halaman.

3. Isi data diri yang dibutuhkan seperti nama, email, password tempat, tanggal lahir, jenis kelamin dan kode verifikasi lalu klik simpan.

4. Konfirmasi email yang digunakan lalu klik 'EMAIL SAYA SUDAH BENAR'.

5. Pembuatan akun berhasil dan anda bisa gunakan email dan password untuk login dan mengikuti simulasi.

Seperti diketahui sistem tes CAT BKN menerapkan ciri Cepat, akuntabel dan transparan.

Cepat, dalam hal ini nilai hasil ujian, dalam hal ini SKD akan langsung keluar setelah selesai mengikuti ujian secara langsung tanpa perlu menunggu lama. 

Akuntabel, yaitu termonitor dalam sistem yang memudahkan dalam audit jika terjadi hal tak terduga selama ujian berlangsung sehingga hasil ujian nantinya dapat dipertanggungjawabkan.

Transparan, berarti n nilai dari awal pengerjaan sampai dengan selesai dapat diikuti dan jawaban peserta dapat dilacak dan dapat dipantau oleh semua pihak.

Demikian link simulasi tes SKD CAT CPNS 2021 yang bisa dimanfaatkan pelamar untuk melatih diri mengerjakan berbagai soal dalam tahap Seleksi Kompetensi Dasar.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Simulasi CAT

Tags

Terkini

Terpopuler