Masih Cair! Begini Cara Daftar Kuota Internet Gratis Kemendikbud Untuk Tiga Bulan

15 September 2021, 05:55 WIB
cek bantuan kuota internet Kemendikbud / Instagram @puslapdik_dikbud /

Media Magelang - Program bantuan kuota internet gratis akan diberikan oleh Kemendikbud untuk tiga bulan pada tahun 2021.

Kemendikbud akan memberikan kuota internet gratis selama bulan September, Oktober, dan November.

Pemerintah melalui Kemendikbud akan menyalurkan kuota internet gratis mencapai 15 GB kepada seluruh pelajar dan tenaga pendidik.

Kuota internet gratis bisa diperoleh secara cuma-cuma bulan September hingga November tahun 2021 kepada seluruh nomor HP aktif dan terdaftar.

Baca Juga: Pertanyaan Seputar Nomor Ponsel Terkait Bantuan Kuota Internet Gratis Kemdikbud Ristek dan Jawabannya

Kemendikbud kembali memberikan bantuan kuota internet gratis bagi seluruh pelajar, mahasiswa, hingga tenaga pendidik periode tahun 2021 agar bisa digunakan membantu kegiatan pembelajaran.

Kuota internet gratis Kemendikbud akan disalurkan selama tiga bulan berturut-turut mulai bulan September 2021.

Proses penyaluran kuota internet gratis dari Kemendikbud dimulai sejak tanggal 11 September 2021.

Banyaknya penerima bantuan kuota internet gratis Kemendikbud membuat proses penyaluran dilakukan secara bertahap.

Baca Juga: Cara Cek Kuota Internet Kemendikbud 2021, Khusus Pengguna Indosat IM3 Ooredoo!

Penyaluran bantuan kuota internet gratis akan berlangsung tanggal 11-15 setiap bulannya.

Lantas berapa sih jumlah kuota internet gratis dari Kemendikbud yang diberikan?

Ternyata pemberian kuota internet gratis oleh Kemendikbud mencapai 15 GB setiap bulannya.

Namun tidak semua mendapat kuota 15 GB ke nomor HP masing-masing melainkan sesuai jenjang pendidikan yang ditempuhnya saat ini.

Siswa PAUD 7 GB per bulan. Siswa SD, SMP, dan SMA mendapat 10 GB per bulan, tenaga pendidik mendapat 12 GB dan dosen/mahasiswa mendapat 15 GB.

Program kuota internet gratis Kemendikbud memang dikhususkan bagi seluruh pelajar, mahasiswa, hingga tenaga pendidik di bawah Kemendikbud yang akan menerima bantuan.

Jika tidak termasuk salah satu golongan penerima itu maka dipastikan tidak akan memperoleh kuota internet gratis dari Kemendikbud.

Kemendikbud mengatakan telah menyiapkan anggaran untuk bantuan kuota internet gratis mencapai Rp6,8 triliun.

Besaran anggaran untuk kuota internet gratis diharapkan dapat membantu proses belajar mengajar yang saat ini dilakukan secara online.

Sampai hari ini ternyata banyak penerima bantuan kuota internet gratis Kemendikbud bulan September 2021 yang sudah cair.

Penerima kuota internet gratis Kemendikbud akan mendapat SMS pemberitahuan dari Kemendikbud jika bantuan sudah masuk.

Kuota internet gratis Kemendikbud dapat digunakan untuk mengakses seluruh aplikasi kecuali yang sudah diblokir.

Seluruh aplikasi yang diblokir Kemendikbud ada disini https://kuota-belajar.kemdikbud.go.id/.

Bagi pelajar, mahasiswa, dosen, dan tenaga pendidik dapat mendaftarkan nomor HP miliknya ke pimpinan sekolah atau perguruan tinggi untuk memperoleh kuota internet gratis.

Pihak sekolah atau perguruan tinggi akan melaporkan data nomor HP siswa dan tenaga pendidik ke sistem data pokok pendidikan dan pangkalan data pendidikan tinggi.

Setelah hal itu dilakukan maka kuota internet gratis Kemendikbud akan segera cair.

Itulah bagaimana cara daftar program bantuan kuota internet gratis dari Kemendikbud selama tiga bulan.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler