Cara Mudah Agar RCTI, Indosiar, Trans TV Muncul, Dijamin Bisa Nonton Sinetron Lagi

15 November 2022, 05:14 WIB
Cara Mudah Agar RCTI, Indosiar, Trans TV Muncul, Dijamin Bisa Nonton Sinetron Lagi /Evercross

Media Magelang – Ikuti langkah yang ada di artikel ini agar siaran televisi termasuk RCTI, SCTV, hingga Indosiar muncul.

Adanya migrasi TV analog ke TV digital tak jarang membuat banyak yang tidak bisa nonton RCTI, SCTV, hingga Indosiar.

Hal tersebut terjadi lantaran televisi yang digunakan tidak bisa menangkapp siaran TV digital.

Sejak Analog Switch Off (ASO) dilakukan maka siaran televisi di TV analog mati atau dihentikan.

Baca Juga: Link Nonton Drama Cheer Up (2022) Episode 11 Sub Indo di VIU dan SBS, Tayang Malam Ini

Hal tersebut membuat pengguna TV analog harus segera inisiatif dengan memasang Set top Box (STB).

Set Top Box (STB) bisa membantu pengguna TV analog agar bisa tetap menyaksikan siaran digital.

Saat ini Set Top Box (STB) sudah tersedia di pasaran dan dapat dibeli secara online atau offline.

Jika sudah memiliki perangkat Set Top Box atau STB, Anda bisa membaca buku panduan untuk memasangkan perangkat STB sesuai dengan merek yang anda beli.

Baca Juga: Link Nonton Drama The First Responders (2022) Episode 3 di Disney Plus Hotstar dan SBS

Atau Anda juga bisa mengikuti langkah berikut dalam melakukan pemasangan perangkat STB ke TV analog yang Anda miliki:

1. Perhatikan panel dan port yang ada pada bagian belakang STB, setelah itu jangan lupa untuk perhatikan juga panel pada belakang TV yang Anda miliki.

2. Lalu lakukan pemasangan kabel penghubung antena dari perangkat TV digital atau STB ke perangkat TV Anda.

3. Perhatikan kabel AV (Audio Video) atau HDMI pada STB, dan hubungkan kabel tersebut ke TV Anda

4. Jika sudah terhubung, tekan tombol ON pada STB dan TV atau menggunakan remote yang tersedia bersamaan dengan perangkat STB.

5. Pilih menu CARI SALURAN OTOMATIS, dan tunggu hingga penyesuaian selesai.

6. Nantinya hasil dari pemindaian otomatis yang dilakukan oleh STB di TV Anda akan muncul di TV.

Nah itu tadi cara pasang Set Top Box (STB) ke TV analog yang benar agar bisa menonton siaran TV digital dengan nyaman.***

Editor: Sonia Okky Astiti

Tags

Terkini

Terpopuler