Channel RCTI, SCTV, Indosiar Hilang? Coba Atasi Pakai Cara Ini Agar Siaran TV Digital Bisa Muncul

21 November 2022, 17:25 WIB
Channel RCTI, SCTV, Indosiar Hilang? Coba Atasi Pakai Cara Ini Agar Siaran TV Digital Bisa Muncul /pexels.com / Christiano Sinisterra

Media Magelang – Anda belum tahu penyebab hilangnya channel RCTI, Indosiar dan SCTV? Yuk simak penjelasan berikut.

Diketahui pada awal November 2022 telah berlangsung migrasi siaran TV analog ke siaran TV digital.

Ada kemungkinan bahwa penyebab channel RCTI, Indosiar, dan SCTV hilang adalah penerapan kebijakan tersebut.

Jika Anda ingin menonton siaran TV digital, segera siapkan dan pasang perangkat Set Top Box (STB).

Baca Juga: Link Nonton Drama Behind Every Star (2022) Episode 5 Sub Indo via tvN dan Netflix, Tayang Malam Ini

Anda hanya perlu mengikuti cara yang tertera dalam artikel ini agar bisa segera menonton channel favorite Anda seperti RCTI, Indosiar dan SCTV.

Set Top Box (STB) menjadi benda yang dibutuhkan jika ingin menyaksikan siaran TV Digital.

Jika Anda sudah pasang Set Top Box (STB) namun ternyata siaran TV digital banyak yang hilang maka bisa simak penjelasan berikut.

Hal yang perlu diperhatikan adalah pastikan bahwa daerah anda sudah terdapat siaran TV digital.

Baca Juga: Drama Cheer Up Episode 12 Tayang Kapan? Ini Jadwalnya dan Link Nonton Cheer Up Episode 12 Sub Indo

Anda hanya perlu mendownload aplikasi Sinyal TV Digital melalui Play Store di ponsel smartphone.

Pada aplikasi tersebut, Anda akan melihat informasi mengenai lembaga penyiaran multipleksing (mux) yang menjangkau tempat tinggal mu.

Tekan “see mux detail” untuk melihat informasi detail mengenai sinyal TV digital di daerahmu mencakup kekuatan sinyal, jenis layanan, operator mux, frekuensi/channel, dan lainnya.

Selanjutnya, cari scan dengan mode manual di set top box. Misal MUX 28 di daerahmu berisi TVRI cari dengan scan manual di MUX 28.

Nantinya di Set Top Box (STB) akan muncul kekuatan dan kualitas. Jika kekuatan menunjukkan 50-90 persen artinya bagus.

Tapi jika kualitas 0 persen berarti sinyal tidak didapat. Sehingga tidak dapat menangkap siaran TV digital.

Jika masih tidak bisa, Anda juga bisa menggeser antena ke arah tower sinyal yang terdekat untuk mendapatkan sinyal TV digit dan chanel lebih banyak.

Anda juga tetap memerlukan antena UHF baik berupa antena luar rumah (outdoor) atau antena dalam rumah (indoor) yang biasa digunakan untuk menangkap siaran TV Analog.

Namun, jika sinyal yang terdapat di daerah anda lemah, TV digital tetap akan sulit ditangkap oleh Set Top Box (STB) dan televisi anda.

Demikianlah penjelasan agar Anda tetap bisa menonton siaran di kanal RCTI, Indosiar, SCTV atau lainnya, cukup gunakan Set Top Box (STB) saja.***

Editor: Ardhy Nur Ekasari

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler