Ganjar Pranowo Minta Petugas Juga Antisipasi Kerumunan dan Bencana Alam di Jateng Jelang Nataru

- 21 Desember 2020, 10:22 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo /Semarangku.com/Dok. Humas Pemprov Jateng

Media Magelang - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo minta petugas Natal dan Tahun Baru (Nataru) tidak hanya fokus pada potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga meminta potensi bencana alam dan kerumunan juga.

Pasalnya, kerumunan yang berpotensi menimbulkan Covid-19 pada Nataru dan bencana alam bisa saja terjadi di Jateng, mengingat status Gunung Merapi hingga hari ini, Senin 20 Desember 2020 masih siaga.

Hal itu disampaikan Ganjar Pranowo saat memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2020 di halaman Mapolda Jateng, Senin (21/12). Ganjar menegaskan, potensi kerumunan dan bencana alam tak kalah berbahaya selama Nataru.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta RCTI 21 Desember 2020, Al dan Andin Sedih Reyna Dijemput Orang Tua Baru

Dalam kesempatan yang sama, dia juga mengingatkan para petugas untuk berhati-hati karena saat ini sudah memasuki musim hujan di mana Covid-19 diprediksi lebih mudah menyebar jika tidak diantisipasi dengan baik.

Selain itu, potensi bencana alam yang disebabkan oleh hujan deras juga bisa terjadi sewaktu-waktu, terutama di wilayah Jateng.

"Saya minta semua siaga, karena ada banyak hal yang menjadi perhatian. Selain gangguan Kamtibmas, juga ada potensi kerumunan yang bisa menjadikan penyebaran Covid-19. Juga, karena saat ini musim penghujan, ada juga potensi bencana yang mengintai," kata Ganjar.

Baca Juga: Berikut Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini, Andin Sedih dan Ketakutan Reyna Dijemput Orang Tua Baru

Untuk menanggulangi potensi Kamtibmas, Ganjar yakin bahwa TNI/Polri sudah melakukan antisipasi-antisipasi sejak dini. Ia berharap tidak ada gangguan yang berarti dan meminta seluruh masyarakat saling menghormati dan menghargai perbedaan.

Halaman:

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah