Kartu Prakerja Gelombang 12, Ini Cara Ganti Rekening atau E-Wallet Untuk Insentif Lewat www.prakerja.go.id

- 24 Januari 2021, 05:55 WIB
Ini cara ganti informasi rekening di akun Kartu Prakerja.
Ini cara ganti informasi rekening di akun Kartu Prakerja. /ANTARA/Aditya Pradana Putra//

Media Magelang - Manajamen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja akan kembali membuka gelombang 12 untuk membantu masyarakat yang kehilangan pekerjaan agar dapat mengembangkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Peserta akan mendapatkan insentif berupa bantuan dari pemerintah sebesar Rp3,55 juta dengan rincian uang bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta, insentif pasca-pelatihan Rp600 ribu per bulan selama empat bulan, dan insentif survei sebesar Rp50 ribu untuk tiga kali.

Perlu diingat, selama proses pelatihan dihimbau tidak terlalu sering mengganti rekening agar pengiriman insentif lancar.

Baca Juga: BMKG Kendari: Potensi Gempa di Sulawesi Tenggara Berskala Kecil Karena Letak Wilayahnya

Cara Mengganti Nomor Rekening Atau E-wallet

Pertama, peserta harus melakukan pemutusan nomor rekening atau akun e-wallet terlebih dahulu dengan cara : 

  1. Jika Anda telah menyambungkan rekening e-wallet, Anda bisa mengikuti langkah berikut:
  2. Pada tampilan dashboard rekening Anda, pilih Atur
  3. Klik Putuskan Rekening untuk memutuskan rekening Anda
  4. Klik Putuskan Rekening
  5. Sistem akan memproses putusan rekening
  6. Rekening berhasil diputuskan.
  7.  Anda harus segera menyambung ulang rekening sesuai langkah penyambungan rekening.

Baca Juga: Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina Siap Lanjutkan “My Lecturer My Husband” Season 2

Jika sebelumnya Anda telah menyambungkan rekening bank BNI, Anda bisa ikuti langkah berikut:

  1. Pada tampilan dashboard rekening Anda, pilih Atur
  2. Klik Putuskan Rekening untuk memutuskan rekening Anda.
  3. Klik Putuskan Rekening 
  4. Sistem akan memproses pemutusan rekening
  5. Rekening berhasil diputuskan. Anda harus menyambung ulang rekening sesuai langkah penyambungan rekening.

Baca Juga: Tidak Terduga, Twitter Sebut Warganet di Indonesia Ternyata Gemar Membicarakan Soal Ini

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x