Cara Hubungkan Rekening dan E-Wallet Kartu Prakerja Gelombang 12: OVO, GoPay, LinkAja

- 2 Maret 2021, 15:30 WIB
Cara mudah sambungkan E-Wallet dan Rekening Kartu Prakerja gelombang 12
Cara mudah sambungkan E-Wallet dan Rekening Kartu Prakerja gelombang 12 /Tangkap layar/

Media Magelang –Para peserta yang lolos Kartu Prakerja gelombang 12 akan mendapatkan insentif sebesar Rp3,55 juta melalui rekening dan e-wallet seperti OVO, GoPay, dan LinkAja.

Namun, penting untuk diketahui bahwa e-wallet termasuk OVO, GoPay, dan LinkAja tersebut sebaiknya disambungkan dengan rekening.

Penyaluran dana Kartu Prakerja gelombang 12 dilakukan melalui rekening dan e-wallet peserta yang lolos.

Baca Juga: Meski Lebih Sedikit dari Sebelumnya, Ini Kelebihan Kuota Internet Gratis Kemdikbud 2021

Menghubungkan rekening atau e-wallet menjadi hal penting dalam proses pencairan dana Kartu Prakerja gelombang 12.

Rekening dan e-wallet dapat digunakan peserta Kartu Prakerja gelombang 12 untuk menerima dana insentif setelah mengikuti proses pelatihan.

Adapun insentif yang akan masuk ke rekening atau e-wallet peserta yaitu dana insentif pasca pelatihan sebesar Rp600 ribu per bulan (selama 4 bulan) dan insentif pasca survei sebesar Rp150 ribu.

Baca Juga: Begini Cara Mendapatkan Kuota Internet Gratis Kemdikbud 2021 Hingga 15 GB Setiap Bulan

Rekening bank yang tersedia pada Kartu Prakerja sampasi saat ini baru BNI. Sementara itu, beberapa e-wallet yang telah menjadi mitra pemerintah dalam penyaluran dana Kartu Prakerja gelombang 12 di antaranya OVO, DANA, LinkAja, dan GoPay.

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah