Update Data Diri di Akun Kartu Prakerja Pakai Cara Ini! Segera Perbarui sebab Gelombang 18 Segera Dibuka!

- 9 Agustus 2021, 14:30 WIB
Cara update data diri akun Kartu Prakerja agar lolos seleksi gelombang 18
Cara update data diri akun Kartu Prakerja agar lolos seleksi gelombang 18 /prakerja.go.id

Media Magelang - Ini dia caranya update data diri anda di akun Kartu Prakerja, prakerja.go.id.

Anda perlu untuk update atau perbarui data diri anda di akun pribadi Kartu Prakerja, sebab gelombang 18 akan segera dibuka.

Telah diumumkan oleh pihak Kartu Prakerja, bahwa pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 18 akan segera dibuka.

Baca Juga: Jelang Pembukaan Gelombang 18 2021, Inilah Golongan yang Tak Bisa Jadi Peserta Kartu Prakerja

"Sobat Prakerja, gelombang 18 akan segera dibuka. Pastikan Sobat sudah membuat akun di situs resmi Kartu Prakerja www.prakerja.go.id," dikutip Media Magelang, dari akun Instagram resmi @prakerja.go.id.

Peserta perlu mengupdate data diri di akun pribadi Kartu Prakerja agar proses pendaftaran gelombang 18 dipermudah.

Sebuah kesempatan emas bagi para calon peserta Kartu Prakerja yang belum juga lolos.

Sampai saat ini belum ada tanggal pasti pelaksanaan resmi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 18.

Baca Juga: Ini Dia 10 Hal yang Bikin Kamu Gagal Dapat Kartu Prakerja Gelombang 18!

Walau begitu, peserta tetap perlu tahu caranya mengupdate data diri di akun resmi Prakerja mulai dari sekarang.

Lalu, bagaimana caranya update data diri di akun Kartu Prakerja kita? Simak tahapannya berikut ini.

1. Akses prakerja.go.id

2. Login dengan email dan password yang terdaftar.

3. Akan muncul petunjuka update data diri

4. Ikuti petunjuk tersebut

5. Selesai

Bagi calon pendaftar yang belum memiliki akun, dapat mulai membuat akun Kartu Prakerja dengan cara berikut:

1. Masuk ke laman www.prakerja.go.id dan klik menu daftar sekarang

2. Masukkan nama lengkap, alamat email dan kata sandi. Disarankan untuk memakai email yang aktif

3. Program Kartu Prakerja akan mengirim pemberitahuan melalui email. Buka email dan lakukan verifikasi akun

4. Pendaftaran berhasil

Jika sudah login, jangan lupa untuk mengisi data diri lengkap. Berikut cara mengisi data diri lengkap sebagai berikut:

1. Isi verifikasi Kartu Tanda Penduduk (KTP), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan nomor Kartu Keluarga (KK), kemudian klik berikutnya
2. Lengkapi data diri, termasuk nama lengkap, alamat email, tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, dan status keberkerjaan
3. Upload foto KTP dan swafoto dengan KTP, kemudian klik berikutnya
4. Verifikasi nomor handphone, klik kirim. Disarankan nomor handphone harus aktif
5. Program Kartu Prakerja akan mengirimkan kode OTP melalui SMS ke nomor handphone pendaftar. Masukkan kode OTP, kemudian klik verifikasi
6. Jangan lupa isi pernyataan dari pendaftar. Semua data harus diisi sampai selesai kemudian klik oke

Setelah melakukan pendaftaran, calon peserta akan dites dengan tes motivasi dan kemampuan dasar. Lama tes ini adalah 15 menit. Calon peserta harus menyiapkan alat tulis.

Setelah mengisi tes, hasil tes akan dievaluasi. Selanjutnya, calon peserta dipersilakan untuk memilih Kartu Prakerja gelombang 18 yang disesuaikan dengan domisili masing-masing.

Selanjutnya adalah klik Ya, Gabung. Jangan lupa untuk klik ‘saya menyetujui’ untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya. Sampai di sini tahap pendaftaran selesai.

Calon peserta program Kartu Prakerja gelombang 18 akan menerima pemberitahuan melalui SMS setelah penutupan gelombang.

Jika calon peserta pernah dinyatakan belum lolos, calon peserta bisa mengikuti Kartu Prakerja gelombang 18 yang dapat dipilih di dashboard akun pada laman www.prakerja.go.id.

Demikian informasi penting untuk anda calon peserta Kartu Prakerja gelombang 18 untuk update data diri.***

Editor: Amallia Putri

Sumber: Instagram @prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah