Ada Pencairan Bansos KKS BPNT di Masa PPKM Desember 2021, Cair Rp900 Ribu untuk 1,4 Juta KPM

- 27 Desember 2021, 17:15 WIB
Bansos KKS BPNT PPKM Desember 2021.
Bansos KKS BPNT PPKM Desember 2021. /Pixabay/

Media Magelang - Ada pencairan bansos Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di masa Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Desember 2021.

Pemerintah mencairan dana bansos KKS BPNT PPKM sebesar Rp900 ribu khusus untuk 1,4 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada akhir tahun 2021. 

Pencairan dana bansos KKS BPNT pada masa PPKM dilakukan pemerintah untuk tiga bulan, dengan besaran Rp300 ribu per bulan. 

Para penerima dapat memperoleh dana bansos KKS BPNT PPKM sekaligus untuk penyaluran tiga bulan sebesar Rp900 ribu pada Desember 2021.

Baca Juga: Syarat Wajib Jadi Penerima Bansos PKH dan Set Top Box (STB) Gratis Kominfo

Bansos KKS BPNT PPKM merupakan tambahan penyaluran bantuan yang diberikan melalui program top up Kartu Sembako tahun 2021. 

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan akan menyalurkan dana tambahan bansos sebesar Rp300 ribu sebanyak tiga kali pada akhir tahun 2021. 

Dengan demikian, masyarakat yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan mendapatkan dana bansos KKS BPNT sebesar Rp900 ribu hingga Desember 2021. 

Dana bansos KKS BPNT Rp900 ribu akan diberikan sekaligus untuk penerima pada penyaluran akhir November hingga Desember 2021.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah