Jadwal Lengkap Rute One Way Jalur Mudik Selama Lebaran 2023

- 20 April 2023, 12:10 WIB
Sejumlah kendaraan roda empat dari arah Jakarta melaju perlahan seusai memasuki Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). Lonjakan peningkatan volume kendaraan arus mudik dari arah Jawa Tengah bagian barat, Jawa Barat maupun Jakarta yang memasuki gerbang tol tersebut mulai sekitar pukul 11:45-13:00 sempat menyebabkan antrean kendaraan sepanjang sekitar 500 meter.
Sejumlah kendaraan roda empat dari arah Jakarta melaju perlahan seusai memasuki Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). Lonjakan peningkatan volume kendaraan arus mudik dari arah Jawa Tengah bagian barat, Jawa Barat maupun Jakarta yang memasuki gerbang tol tersebut mulai sekitar pukul 11:45-13:00 sempat menyebabkan antrean kendaraan sepanjang sekitar 500 meter. /ANTARA FOTO/Aji Styawan./ANTARA FOTO

Media Magelang - Berikut jadwal lengkap rute jalur mudik one way selama momen Lebaran Idul Fitri 2023.

Hari Raya Idul Fitri 1444 H atau Lebaran 2023 disambut meriah pada tahun ini dengan banyaknya masyarakat yang memutuskan mudik.

Banyak yang mudik atau pulang ke kampung halaman masing-masing di masa liburan panjang Lebaran 2023 ini.

Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah tahun ini akan berlangsung sebentar lagi pada Jumat, 21 April 2023 atau Sabtu, 22 April 2023.

Baca Juga: Lengkap! Jadwal dan Rute Pengalihan Arus Mudik One Way Jelang Lebaran 2023

Banyak di antara pemudik yang memilih mudik Lebaran 2023 menggunakan jalur darat, khususnya kendaraan pribadi.

Para pemudik umumnya menggunakan mobil hingga motor untuk pulang mudik di masa Lebaran, yang akhirnya menimbulkan kemacetan panjang.

Untuk itu, pemerintah menetapkan rute dan jadwal pengalihan arus mudik One Way mendekati Lebaran 2023, yang berlangsung sesuai jadwal.

Hal tersebut telah disepakati dalam Keputusan Bersama nomor: KP-DRJD 2616 Tahun 2023, SKB/48/IV/2023, 05/PKS/Db/2023 tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2023/1444 Hijriah.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x