Prediksi Penyisihan Grup F Euro 2020 Portugal vs Perancis: Reuni Bintang dan Laga Hidup Mati Juara Bertahan

23 Juni 2021, 18:04 WIB
Live streaming Portugal vs Prancis di fase grup Euro 2020 pada Kamis, 24 Juni 2021 pukul 02.00 WIB. /mola.tv

Media Magelang - Laga hidup mati antara juara dunia dua kali Perancis dan juara bertahan Euro Portugal akan tersaji di akhir penyisihan grup F Euro 2020 pada Kamis dini hari 24 Juni 2021 di Puskas Arena, Budapest.

Pertemuan Portugal dan Perancis layak untuk dinanti karena ada sejumlah pemain yang bersahabat saat membela klub yang sama namun nanti malam akan saling jegal demi negara masing-masing.

Di kubu Perancis ada Paul Pogba yang akan menghadapi rekannya di Manchester United Bruno Fernandes. 

Baca Juga: Link Live Streaming Swedia vs Polandia Euro 2020, Tayang Malam Ini Pukul 23.00 WIB

Karim Benzema dan Raphael Varane yang masih membela Real Madrid akan bertemu mantan rekannya di Los Blancos, yaitu Cristiano Ronaldo (yang saat ini berseragam Juventus) dan bek senior Pepe yang sudah balik kampung ke Porto.

Perancis saat ini masih berada di puncak klasemen dengan perolehan empat poin dari sekali kemenangan ( melawan Jerman) dan sekali imbang melawang Hungaria.

Sementara Jerman dan Portugal sama-sama memperoleh tiga poin melalui sekali kemenangan. 

Baca Juga: Link Live Streaming Swedia vs Polandia Euro 2020: Ini Susunan Pemain dan Skor H2H

Bedanya Jerman unggul selisih gol karena memasukkan empat gol dan kemasukan tiga.

Bagi Portugal, menang atas Perancis menjadi harga mati jika ingin lolos. Namun Kylian Mbappe dan kolega bakal habis-habisan juga untuk memastikan sebagai juara grup sekaligus balas dendam atas kekalahan di final Euro 2016.

Jika Perancis dan Portugal berakhir imbang dan Jerman menang lawan Hungaria maka Jerman akan lolos sebagai juara grup (dengan point enam) dan Perancis ada di peringkat kedua dengan perolehan lima poin.

Pertahanan Portugal tengah jadi sorotan karena dua gol bunuh diri dari Raphael Guerrero dan Ruben Dias yang menyebabkan juara Eropa 2016 tersebut kalah 2-4 dari Jerman.

Pelatih Portugal Fernando Santos tentu harus memaksimalkan pertahanan tim terlebih lini tengah Perancis memang oke di bawah komando  N'Golo Kante dan Paul Pogba.

Perancis sendiri juga menuai kritikan setelah nyaris kalah saat melawan Hungaria. 

Beruntung keuletan tim membuahkan hasil imbang setelah gol Antoine Griezmann menyelamatkan juara dunia dua kali dari malu.

Cristiano Ronaldo diharapkan akan memecahkan rekor jika mencetak gol lagi di Euro 2020 ini.

Jika itu terjadi, maka eks Real Madrid ini akan menyamai peroleh pemain timnas Iran Ali Daei yang mencetak 109 gol untuk negaranya dari 149 laga.

Sejauh ini Cristiano Ronaldo sudah menorehkan 107 gol dari 177 laga bersama timnas Portugal.

Laga diperkirakan akan berlangsung sengit.Prediksi skor Perancis vs Portugal 1-1.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: UEFA Givemesport Sports Mole

Tags

Terkini

Terpopuler