Parabola Lama Tidak Bisa Tangkap Frekuensi SCTV dan Indosiar, Ternyata Solusinya Cuma Begini

- 19 Januari 2021, 05:55 WIB
Mengganti receiver menjadi solusi paling mudah untuk bisa menonton SCTV dan Indosiar menggunakan parabola lama.
Mengganti receiver menjadi solusi paling mudah untuk bisa menonton SCTV dan Indosiar menggunakan parabola lama. /Pixabay.

Media Magelang - Parabola dengan receiver lama sudah tidak bisa tangkap frekuensi SCTV dan Indosiar, tapi sekarang ada solusinya

Salah satu cara paling mudah adalah dengan mengganti receiver yang sesuai dengan frekuensi baru dari saluran televisi SCTV dan Indosiar hilang dari parabola jenis lama.

Hal ini sesuai dengan kabar perubahan frekuensi siar yang dilakukan SCTV dan Indosiar memang tidak lagi sesuai dengan merk receiver parabola jenis lama.

Baca Juga: Masih Terus Cari Black Box Sriwijaya Air SJ 182, Basarnas Yakin Peluang Temukan CVR Makin Besar

Oleh karenanya, banyak pengguna yang mengeluhkan saluran televisi stasiun Indosiar mulai Jumat 15 Januari 2021 tidak bisa lagi ditonton di saluran parabola.

Anda bisa sesuaikan dengan mengganti merk receiver agar tetap bisa menonton tayangan kesukaan Anda di  SCTV dan Indosiar.

Sesuaikan Receiver dengan Frekuensi Baru SCTV dan Indosiar

Bagi anda yang menggunakan receiver keluaran lama dan belum bisa menerima siaran dengan format MPEG-4, disarankan untuk mengganti receiver Anda dengan yang baru.

Baca Juga: Pakar Imunologi Unair: Masker Masih Digunakan Sampai Empat Tahun Ke Depan

Anda bisa gunakan produk receiver rekomendasi yang dikeluarkan oleh beberapa provider layanan TV satelit (Nex Parabola, K-Vision, dan Transvision).

Masing-masing provider layanan TV satelit juga menyediakan siaran SCTV dan Indosiar melalui transponder mereka masing-masing dengan kualitas penerimaan yang lebih baik dan stabil.

Selain bisa kembali menikmati tayangan RCTI dan Indosiar, Anda  juga dapat menyaksikan siaran tiga stasiun televisi di bawah naungan MNC Group (RCTI, MNCTV, dan GTV) yang merupakan kompetitor dari Emtek Group.

Baca Juga: Live Streaming Cagliari vs AC Milan Liga Italia di beIN Sports

Namun ini berlaku hanya jika provider yang bersangkutan memiliki hak siar untuk menayangkan ketiga saluran tersebut.

Sebab Televisi SCTV dan Indosiar Hilang dari Parabola

Para pemirsa dan pecinta program acara di stasiun televisi  SCTV dan Indosiar sudah tidak bisa lagi menangkap sinyal frekuensi dari parabola yang mereka miliki.

Stasiun televisi  SCTV dan Indosiar tergabung dalam sebuah perusahan dengan nama Emtek Group, yang memutuskan untuk menghentikan siaran melalui satelit Telkom 4 dalam format MPEG-2 di frekuensi 4005 H 9000.

Baca Juga: Live Streaming Cagliari vs AC Milan Liga Italia di beIN Sports

Terhitung mulai Jumat 15 Januari 2021 pukul 0.00 WIB, pemirsa  SCTV dan Indosiar tidak bisa menonton acara tayangan lewat parabola jika masih menggunakan parabola yang memakai receiver jenis lama.

Maka dari itu, saluran televisi SCTV dan Indosiar secara otomatis hilang di parabola jenis lama sehingga masyarakat tidak dapat menyaksikan tayangan acara favoritnya.

Dalam pemberitahuan resminya, pihak SCTV dan Indosiar memberitahukan jika terhitung tanggal 15 Januari 2021 siaran Indosiar tidak dapat diterima melalui decoder biasa.

Baca Juga: Seorang Pria Tinggal di Bandara Chicago selama 3 Bulan karena Takut Covid-19

Stasiun televisi  SCTV dan Indosiar memberi solusi dengan menyatakan, pemirsa masih bisa menerima tayangan siaran Indosiar melalui frekuensi 4121 H. 

Dengan mengganti receiver dengan versi baru baru maka anda bisa kembali menikmati tayangan SCTV dan Indosiar di layar kaca.***

Editor: Puspasari Setyaningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah