Jateng Kini Tak Masuk Zona PPKM Level 4, Begini Kata Ganjar Pranowo

- 7 September 2021, 17:34 WIB
Meski Jateng sudah bebas dari PPKM Level 4, Ganjar berpesan agar masyarakat tetap hati-hati dan jangan terlalu euforia.
Meski Jateng sudah bebas dari PPKM Level 4, Ganjar berpesan agar masyarakat tetap hati-hati dan jangan terlalu euforia. /Humas Pemprov Jateng

Media Magelang - Jawa Tengah tidak termasuk daerah yang melakukan Perlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4. Ganjar selaku Gubernur Jateng merasa bersyukur.

Ganjar bersyukur Jateng sudah tidak masuk ke dalam PPKM level 4. Ia mengungkapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut berperan dalam penanganan Covid-19.

Meskipun Jateng sudah tidak pada tingkat PPKM level 4, namun Ganjar juga ingatkan untuk tidak terlalu euforia.

Baca Juga: Miris! Bupati Banjarnegara Diduga Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Ganjar Pranowo: Ini Jadi Pembelajaran

"Jangan euforia dulu, tetap dijaga semuanya. Kondisi yang makin turun dan baik ini mari kita jaga, agar kita sampai ke garis finis dengan aman dan selamat," katanya kala ditemui di rumah dinas pada Selasa, 7 September 2021.

Kondisi semacam inilah yang membuat Ganjar, meminta agar Pertemuan Tatap Muka (PTM) digelar dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Utamanya transportasi yang digunakan siswa saat bersekolah, perlu diperhatikan dengan seksama.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ingatkan Prokes Warga yang Beraktivitas Saat Lakukan Sidak di GOR Tri Lomba Juang

"Sistem transportasi untuk anak-anak juga mesti dijaga. Orang tua saya minta nganter anak-anak. Yang sekolahnya dekat, jalan kaki atau sepeda. Pak polisi saya mohon maaf, banyak siswa SMA naik motor tidak punya SIM. Mungkin sementara bisa diizinkan. Tapi kalau orangtuanya lebih arif, sebaiknya diantar," terangnya.

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah