Sambangi Ganjar Pranowo di Rumah Dinas, Inilah Alasan Yudha Nekat Gowes dari Cilacap Menuju Semarang

- 17 Desember 2021, 06:15 WIB
Anaknya Nekat Sepedaan Bareng Ganjar Pranowo, Tugiyo: Pak Ganjar Itu Idolanya! 
Anaknya Nekat Sepedaan Bareng Ganjar Pranowo, Tugiyo: Pak Ganjar Itu Idolanya!  /Dok Humas Prov Jateng

Media Magelang - Raut kebahagiaan terpancar dari Yudha Wiratama, siswa SMP asal Cilacap yang ingin bertemu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Pasalnya, usai gowes dari rumahnya menuju Semarang, Yudha Wiratama dapat berjumpa dengan idolanya, Ganjar Pranowo.

Yudha, begitu sapaan akrabnya memang sengaja gowes dari kampung halamannya menuju semarang hanya untuk bertemu orang nomor satu di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Ia merupakan siswa SMP Negeri 1 Kesugihan Kabupaten Cilacap yang berani dan nekat bersepeda dari Cilacap menuju Semarang. Pertemuan dengan Ganjar Pranowo membuat perjuangannya terbayar kontan.

Baca Juga: Daftar Lengkap UMK Tahun 2022 di Kota dan Kabupaten di Jawa Tengah, Termasuk Magelang Hingga Cilacap

“Kamu yang katanya gowes dari Cilacap ke Semarang? Namanya siapa? Kelas berapa? Jarak tempuhnya berapa?,” tanya Ganjar Pranowo penasaran.

Dengan tersipu malu, Yudha mengungkapkan bahwa dirinya telah menempuh sejauh 250 km berdasarkan jarak tempuh yang tertera pada sepeda. Cukup memerlukan 10 jam untuk tiba di Semarang pada malam hari.

Melihat perjuangan Yudha, Ganjar Pranowo memuji bocah yang berasal dari Desa Pesanggrahan itu. Ganjar paham betul rute sepanjang Cilacap-Purbalingga-Pemalang-Pekalongan-Batang-Kendal dan Semarang berat dan banyak tanjakan yang menguras tenaga.

Didampingi oleh sang ayah, Tugiyo, Yudha berangkat pada Rabu, 15 Desember 2021. Tiba di rumah dinas Ganjar Pranowo pada Kamis, 16 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x