Pimred Kabar Tegal Dilaporkan Hilang, Polda Jateng Mulai Telusuri Keberadaannya

- 1 Agustus 2022, 19:31 WIB
Pimred Kabar Tegal Dilaporkan Menghilang, Begini Kronologi dan Ciri-cirinya
Pimred Kabar Tegal Dilaporkan Menghilang, Begini Kronologi dan Ciri-cirinya /Kabar Tegal

Media Magelang -  Pemimpin redaksi (pimred) Kabar Tegal yang bernama Lazarus Sandy Wella atau Sany (40) dilaporkan hilang oleh pihak keluarga setelah hilang kontak 3 hari. 

Pihak keluarga mulai melaporkan kabar kehilangan anggota keluarganya, Sandy, setelah hilang kontak tiga hari ke Polres Tegal, Jawa Tengah pada Senin, 1 Agustus 2022.

Polda Jateng kini mulai menelusuri keberadaan Sandy pasca menerima keterangan keluarga atas kehilangannya.

Pimpinan media yang termasuk jaringan Pikiran Rakyat itu diketahui keluar rumah sejak Jumat, 29 Juli 2022 pagi sekitar pukul 08.00 WIB.

Baca Juga: Pimred Kabar Tegal PRMN Hilang Tidak Ada Kabar, Begini Kronologinya Menurut Keluarga

Selain itu, Sandy dikabarkan terakhir menelepon keluarganya pada Jumat sore untuk memberi kabar keberadaannya di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Melalui kabar terakhirnya saat ditelepon, Sandy berada di wilayah Batang lantaran urusan jual beli kendaraan.

"Dia dilaporkan hilang karena sudah 3 hari hilang kontak dengan keluarga," kata istri Sandi, Maria Yuliani, Senin (1/8/2022).

Sandy diketahui mengendarai mobil Pajero hitam dengan nomor polisi B 1353 SJD. Hingga saat ini keberadaan mobil tersebut juga belum diketahui.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x