Donald Trump Akan Gelar Upacara Pelepasan sebagai Presiden di Hari yang Sama Joe Biden Dilantik

- 19 Januari 2021, 08:43 WIB
Donald Trump Akan Gelar Upacara Pelepasan sebagai Presiden pada Dini Hari Sebelum Joe Biden Dilantik
Donald Trump Akan Gelar Upacara Pelepasan sebagai Presiden pada Dini Hari Sebelum Joe Biden Dilantik /ANTARA/

Namun sebuah laporan menyebutkan bahwa Donald Trump yang telah dimakzulkan dalam persidangan Senat tidak akan diberikan izin mendapatkan kerumunan militer yang besar sebagaimana telah diketahui ia telah menyebabkan pemberontakan di Capitol Hall dua minggu lalu.

Sementara itu, Gedung Putih telah mengeluarkan undangan untuk acara Donald Trump tersebut. Dalam undangan tersebut tertulis acara akan digelar di Pangkalan Gabungan Andrews, pangkalan militer Maryland dan akan dihelat pada pukul 8 pagi hari Rabu 20 Januari 2021 waktu setempat.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Sebut Vaksinasi Covid-19 di Jateng Lancar: Hanya 8 Orang Alami Kejadian Ikutan

Acara pelepasan Donald Trump ini dilakukan empat jam sebelum Joe Biden akan membaca sumpahnya sebagai Presiden AS ke-46.

Sayangnya, banyak detail upacara yang belum jelas.

Disebutkan bahwa peserta harus berangkat sebelum fajar dan tiba sekitar pukul 7.15 pagi. Saat waktu tersebut, diperkirakan suhu berada di wabah titik beku.

Baca Juga: Ada Ancaman Bentrokan Saat Pelantikan Joe Biden, Disebut dari Massa Pendukung Donald Trump

Peserta pun tidak diperkenankan membawa barang-barang yang berbahaya termasuk senjata api, amunisi, bahan peledak, laser pointer, atau bahkan mainan pistol.

Dalam beberapa jam terakhirnya menjabat sebagai Presiden AS, Donald Trump akan terbang ke kediaman pribadinya di Mar-a-Lago di Palm, Beach, Florida. Ia akan terbang menggunakan jet jumbo Air Force One untuk terakhir kalinya dalam kapasitas kepresidenan.

Donald Trump merencanakan sendiri upacara pelepasannya sebagai Presiden AS, sebelum Joe Biden dilantik di Capitol Hall pada Rabu, 20 Januari 2020 dini hari waktu setempat.***

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x