Presiden Afghanistan Ashraf Ghani Kabur ke Tajikistan Setelah Taliban Duduki Kabul

- 16 Agustus 2021, 05:00 WIB
Presiden Afghanistan Ashraf Ghani dilaporkan telah terbang dari Kota Kabul menuju Tajikistan.
Presiden Afghanistan Ashraf Ghani dilaporkan telah terbang dari Kota Kabul menuju Tajikistan. /STRINGER/REUTERS

Media Magelang - Presiden negara Afghanistan, Ashraf Ghani dilaporkan melarikan diri ke Tajikistan setelah kelompok Taliban duduki ibukota Kabul, Minggu, 15 Agustus 2021.

Keberadaan Presiden Afghanistan Ashraf Ghani ini disampaikan oleh salah satu staf Kementrian Dalam Negeri Afghanistan (tak disebutkan namanya). 

Narasumber tersebut memberikan keterangan mengenai keberadaan Presiden Afghanistan Ashraf Ghani kepada Reuters, Minggu, 15 Agustus 2021.

Baca Juga: Pendiri Google Jadi Warga Selandia Baru, Negara Terbaik Kendalikan Covid-19

Namun narasumber tersebut enggan untuk ditanyai lebih detil mengenai hengkangnya Presiden Ashraf Ghani dari Afghanistan.

Dilansir dari Reuters, pihak Taliban saat ini sedang mencari tahu tanda-tanda keberadaan Presiden Ashraf Ghani. 

Saat ini, gerilyawan Taliban telah mengepung ibukota Kabul. Ibukota Kabul akan berhenti dijaga oleh pihak Taliban sampai ada kesepakatan mengenai pengalihan kekuasaan.

Laporan terakhir, pemerintah Afghanistan dan pihak Taliban sedang berunding mengenai pengalihan kekuasaan di Qatar.

Baca Juga: Anggota DPR Positif Covid-19 Isoman di Hotel, Pakai Anggaran Negara

Halaman:

Editor: Amallia Putri

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah