Bacaan Doa Qunut Pendek Arab, Latin dan Artinya, Lengkap Manfaat Membacanya

- 26 April 2022, 13:45 WIB
Qunut Tarawih Pada Malam Ke Berapa Dibaca? Ini Bacaan Doa Qunut Berdasarkan Dua Mazhab
Qunut Tarawih Pada Malam Ke Berapa Dibaca? Ini Bacaan Doa Qunut Berdasarkan Dua Mazhab / Pexels/Michael Burrows

Media Magelang - Berikut bacaan doa qunut pendek dalam bahasa Arab, latin, dan artinya lengkap dengan manfaat membacanya. 

Doa qunut umumnya dibaca dalam sholat wajib seperti subuh maupun saat sholat sunnah, yang memiliki sejumlah manfaat bagi yang membacanya. 

Meskipun dibaca saat sholat subuh, doa qunut juga terkadang tidak diwajibkan untuk dibaca saat menunaikan ibadah sholat tersebut.

Beberapa kalangan meyakini bahwa bacaan doa qunut saat subuh hukumnya adalah sunnah, bukan wajib.

Baca Juga: Ini Doa Mudik Menggunakan Kapal Laut yang Perlu Diamalkan

Gerakan berdoa qunut shalat subuh terjadi di rakaat kedua, antara iktidal dan rukuk saat posisi tegak berdiri. Adapun arti qunut yaitu kesungguhan, patuh berdiam diri, dan ketaatan.

Bacaan doa qunut dapat menjadi amalam penambah pahala saat bulan Ramadhan, dengan banyak manfaat dari membacanya.

Kaum Muslim bisa membaca doa qunut selama Ramadhan untuk meningkatkan ibadah dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Bagi yang ingin membacanya, berikut bacaan doa qunut lengkap dengan latin beserta artinya, yang umum dibaca saat shalat subuh.

Baca Juga: Kapan Malam Lailatul Qadar 2022 Tanggal Berapa? Cek di Sni Lengkap dengan Doa dan Amalan yang Dilakukan

 

Bacaan Doa Qunut


اَللّٰهُمَّ اهْدِنِىْ فِيْمَنْ هَدَيْتَ، وَعَافِنِى فِيْمَنْ عَافَيْتَ، وَتَوَلَّنِىْ فِيْمَنْ تَوَلَّيْتَ، وَبَارِكْ لِىْ فِيْمَا اَعْطَيْتَ، وَقِنِيْ شَرَّمَا قَضَيْتَ، فَاِ نَّكَ تَقْضِىْ وَلاَ يُقْضَى عَلَيْكَ، وَاِ نَّهُ لاَ يَذِلُّ مَنْ وَالَيْتَ، وَلاَ يَعِزُّ مَنْ عَادَيْتَ، تَبَارَكْتَ رَبَّنَا وَتَعَالَيْتَ، فَلَكَ الْحَمْدُ عَلَى مَا قَضَيْتَ، وَاسْتَغْفِرُكَ وَاَتُوْبُ اِلَيْكَ، وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدَنَا مُحَمَّدٍ النَّبِيِّ اْلاُمِّيِّ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ

Allahummah Diinii Fiiman Hadait" Wa Aafinii Fiman Aafait. Watawallanii Fiiman Tawallait Wabaariklii Fiimaa A'thait. Waoinll Birahmatika Syarra Maa Qadlait.

Fa Innaka Taqdlii W Alaa Yuodlaa 'Alaik, Wa-Innahu Laa Yadzillu Man Waalait. Walaa Ya'izzu Man Aadait. Tabaarakta Rabbanaa Wata 'Aalait.

Falakal Hamdu 'Alaa Maa Qadlait Astaghfiruka Wa-Atuubu I Laik. Washallallaahu'alaa Sayyidinaa Muhammadin Nabyyil Ummiyyi Wa-'Alaa Aalihi Washahbihi Wa sallam.

Artinya:

“Ya Allah, Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk.Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikankepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau pastikan.

Karena sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan. Dan tidak akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau.

Segala Puji bagiMu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan kembalilah (taubat) kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat, berkah dan salam atas Nabi Muhammad beserta keluarganya.”

Adapun manfaat membaca doa qunut, yang turut dianjurkan selama bulan Ramadhan, yaitu sebagai berikut.

  1. Memberikan petunjuk
  2. Memberikan ilmu bermanfaat dan memperoleh amalan sholeh
  3. Sebagai perlindungan diri dari bahaya
  4. Memperoleh keselamatan dari segala penyakit

Itulah bacaan doa qunut pendek lengkap dengan artinya, dan manfaat membaca doa qunut yang juga bisa meningkatkan amal ibadah selama Ramadhan.

Selain dibaca saat shalat subuh, doa qunut juga dibaca saat shalat witir selama malam hari bulan Ramadan.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x