Strategi Menjadi Kaya Lewat Keahlian dan Investasi yang Aman dari Penipuan

- 22 Juli 2022, 17:43 WIB
Strategi Menjadi Kaya Lewat Keahlian dan Investasi yang Aman dari Penipuan
Strategi Menjadi Kaya Lewat Keahlian dan Investasi yang Aman dari Penipuan /mohamed_hassan/Pixabay
 
Media Magelang - Menjadi bebas secara finansial atau menjadi kaya adalah impian hampir semua orang.
 
Media Magelang akan membagikan cara atau strategi menjadi kaya lewat keahlian yang kamu punya dan berinvestasi yang aman dari penipuan.
 
Strategi menjadi kaya lewat keahlian dan berinvestasi yang aman dari penipuan ini dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
 
Tentu strategi ini akan jauh dari kata cepat dan instan namun ini dapat dipercaya 100 persen keamanannya jika kamu aplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.
 
 
Penulis berusia 38 tahun, Raditya Dika membocorkan tentang bagaimana caranya ia menjadi kaya bukan semata dari berinvestasi.
 
Raditya Dika sering kali menyampaikan bahwa keahlian yang ia miliki adalah sumber utama penghasilannya, bukan investasi.
 
Memiliki keahlian spesifik sebagai seorang penulis komedi dan romansa yang jenaka membuat karirnya melejit di dunia entertain.
 
Ia adalah seorang kreator, menciptakan keberuntungan yang ia persiapkan sendiri. Berikut adalah cara menjadi kaya ala Raditya Dika:
 
 
1. Cari keahlian yang bikin penasaran secara intelektual
 
Penasaran secara intelektual akan membuatmu mempelajari suatu bidang keahlian yang kamu suka.
 
Tanyakan pada diri kalian keahlian apa yang membuat kalian penasaran terus-menerus untuk menjadi yang terbaik.
 
Penasaran secara intelektual adalah modal dasar untuk menjadi yang terbaik di bidang keahlian yang kamu suka.
 
Dengan begitu uang akan datang dengan sendirinya.
 
2. Tahu bahwa keberuntungan bisa diciptakan
 
Beberapa orang memang dilahirkan di keluarga yang mumpuni secara ekonomi.
 
Namun jika hanya terus berpikir bahwa keberuntungan hanya datang ketika ada kesempatan, maka itu tidak akan merubah apa-apa dalam hidupmu.
 
Dilansir dari Seneca, seorang filsuf yang hidup 2000 tahun yang lalu, "Keberuntungan adalah persiapan bertemu dengan kesempatan".
 
Jadi cara untuk beruntung adalah banyak-banyak bersiap, tingkatin keahlianmu, tambah ilmu pengetahuanmu tentang itu, lalu pelan-pelan kamu akan dipertemukan oleh keberuntungan.
 
Buat keberuntungan kamu sendiri, jangan hanya menunggu.
 
3. Berhenti menukar waktu dengan uang
 
Fokus menciptakan hal-hal yang bisa menghasilkan uang ketika kita tidur.
 
Bisa berupa saham, reksadana, obligasi atau kepemilikan properti.
 
Properti sendiri bukan hanya rumah, apartemen, kontrakan, tanah ataupun kos-kosan.
 
Ada pula yang namanya properti intelektual, seperti buku dan film yang kamu buat, atau bisa juga konten sosial media seperti Youtube yang bisa menghasilkan adsense.
 
Atau artikel yang saya tulis saat ini, adalah salah satu bentuk properti secara intelektual.
 
Jika masih jadi karyawan itu artinya kamu masih menukar waktu dengan gaji, namun tidak seharusnya kamu resign sekarang juga.
 
Bekerja lah dengan niat untuk belajar, dengan niat bahwa semua ilmu yang didapatkan untuk mencapai tujuan investasi atau kepemilikian sebuah bisnis.
 
Investasi artinya uang bekerja untuk kita, seperti obligasi, saham, reksadana, dan lain sebagainya asal kita paham secara detail tentang apa yang kita miliki atau sesuatu yang ingin kita beli.
 
Fokus ke mencari tahu sesuatu yang buat kamu penasaran secara intelektual, lalu pelajari teori dan strateginya agar bisa menjadi yang terbaik di satu bidang keahlian. 
 
Pelan-pelan, kamu bisa hidup mandiri tanpa harus menukar waktu dengan gaji.
 
4. Menciptakan media untuk mempertontonkan keahlian
 
Di jaman digital seperti sekarang, kita bisa ditemukan oleh siapa saja.
 
Jangan pernah ragu untuk menulis blog, bikin konten Youtube, Tiktok atau Instagram.
 
Berbeda seperti dulu, saat ini setiap orang memiliki medianya masing-masing.
 
Fokus untuk bertumbuh, jangan di situ-situ aja.
 
Tidak perlu takut jelek, karena memang sudah pasti jelek.
 
Pelukis lukisan Monalisa yang fenomenal tidak mungkin langsung bisa membuat lukisan yang sefenomenal itu, pasti ada proses bertumbuh dalam berkarya yang ia lewati.
 
Baru belajar masak, pasti ada yang keasinan, ada yang hambar, ada yang gosong, atau bahkan ada yang tidak matang sama sekali.
 
Belajar + Mencoba + Gagal = Keberhasilan yang akan datang dengan sendirinya, dengan terus mencoba belajar masak, masakan kamu secara berkala akan mengalami perkembangan yang lebih baik dari sebelumnya.
 
Sebuah karya bagus, diawali dari karya jelek. Jangan mikirin darimana uangnya akan datang, tapi pikirkan bagaimana caranya sesuatu yang kamu buat dapat bermanfaat buat orang lain.
 
Lihat Tesla, Microsoft, Amazone dan Google, mereka adalah perusahaan besar yang dampak kehadirannya memecahkan masalah besar yang dialami orang banyak.
 
5. Fokus ke menciptakan nilai bukan uang
 
Ketika menjadi karyawan, fokus ke bagaimana kita bisa bernilai terhadap perusahaan.
 
Semakin bernilai kita, maka semakin besar perusahaan tidak ingin kita pergi dan gaji kita makin besar.
 
Ketika waktunya untuk pergi, tanyakan pada diri kita, warisan/legacy apa yang sudah kita tinggalkan?
 
Sebuah sistem yang inovatif? Atau produk laris sepanjang sejarah?
 
Kita adalah apa yang kita tinggalkan di belakang.
 
Fokus ke mendatangkan nilai akan membuatmu kaya secara pelan-pelan.
 
Ini adalah strategi menjadi kaya lewat keahlian dan investasi yang aman dari penipuan.***

Editor: Sonia Okky Astiti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x