Tata Cara Salat Gerhana Bulan Hari Ini 8 November 2022 Lengkap Lokasi dan Waktunya

- 8 November 2022, 16:15 WIB
Tata Cara Salat Gerhana Bulan Hari Ini 8 November 2022 Lengkap Lokasi dan Waktunya
Tata Cara Salat Gerhana Bulan Hari Ini 8 November 2022 Lengkap Lokasi dan Waktunya /Kemenag/

Pada i’tidal pertama tidak membaca doa i’tidal, namun membaca Surat Al-Fatihah kembali diikuti dengan bacaan surat Al-Qur’an kembali.

Setelah itu baru rukuk kembali dengan membaca tasbih dan i’tidal yang kedua dengan membaca doa i’tidal.

Setelah itu sujud dengan membaca tasbih, duduk di antara dua sujud, sujud kedua dengan membaca tasbih lalu mengerjakan rakaat kedua dengan gerakan yang sama dengan rakaat pertama.

Kemudian salat gerhana bulan total ini diakhiri dengan tahiyat dan salam.

Salat gerhana bulan ini juga boleh diringkas dengan hanya membaca Surat Al-Fatihah sebanyak empat kali pada dua rakaat tersebut tanpa surat panjang seperti yang dianjurkan.

Bacaan surat pun diperbolehkan menggunakan surat pendek setiap kali selesai membaca Surat Al-Fatihah.

Setelah salat selesai, dianjurkan imam menyampaikan dua khutbah shalat gerhana dengan tausiyah agar jamaah beristighfar, semakin bertakwa pada Allah, bertobat, bersedekah, memerdedakan budak (pembelaan terhadap kelompok masyarakat marjinal), dan lain sebagainya.

Selama gerhana bulan berlangsung, salat sunah gerhana tetap bisa dilakukan. Namun untuk khutbah, apabila gerhana telah usai, khutbah tetap boleh disampaikan.

Itulah panduan dan bacaan niat melakukan salat sunnah yang bisa dilaksanakan saat terjadinya gerhana bulan total, termasuk pada hari ini.***

Halaman:

Editor: Devana Dea Prastya

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x