Tema Khutbah Jumat 28 Juli 2023, Keutamaan, Keistimewaan dan Amalan 10 Muharram Hari Asyura

- 27 Juli 2023, 11:05 WIB
Tema Khutbah Jumat 28 Juli 2023, Keutamaan, Keistimewaan dan Amalan 10 Muharram Hari Asyura
Tema Khutbah Jumat 28 Juli 2023, Keutamaan, Keistimewaan dan Amalan 10 Muharram Hari Asyura /PIXABAY/cahiwak

MEDIA MAGELANG -- Simak ini dia contoh tema khutbah Jumat hari ini 28 Juli 2023.

Anda yang mencari tahu contoh tema khutbah Jumat 28 Juli 2023 10 Muharram apa saja cek di sini.

Berikut adalah contoh khutbah Jumat keistimewaan 10 Muharram.

Dilansri dari laman https://batang.kemenag.go.id/ berikut adalah contoh penjelasan keutamaan 10 Muharram yang diberikan oleh Maskur, Penyuluh Agama Islam Fungsional di KUA Kecamatan Tersono.

Hari ‘Asyuro adalah hari yang sangat bersejarah, banyak peristiwa penting dan monumental yang terjadi di hari ‘Asyuro, salah satunya adalah hari ketika Allah menyelamatkan Nabi Musa ‘alaihis sholatu was salam beserta kaumnya dan meneggelamkan fir’aun beserta bala tentaranya.. Sangking bahagianya dan sebagai wujud rasa syukur karena telah diselamatkan Allah dari kejaran fir’aun beserta bala tentaranya, mereka mengenangnya dengan melakukan ibadah puasa pada hari tersebut.

Baca Juga: Jadwal Tayang Fireworks of My Heart Episode 39, 40 Kapan Tayang, Jam Berapa di VIU, Hari Apa Saja?

Pada hari ‘Asyuro ini pulalah, Nabi Muhammad SAW. yang merupakan nabi terakhir melestarikan tradisi ini dengan mengajarkan kepada umatnya untuk melaksanakan satu bentuk ibadah dan ketundukan kepada Allah Ta’ala yaitu ibadah puasa, yang kita kenal dengan puasa Asyuro. Sebagaimana disebutkan dalam hadis yang diriwayatkan oleh bukhori dan muslim, Abu Musa al-Asy’ari mengatakan: “Hari Asyura adalah hari yang diagungkan oleh orang-orang Yahudi dan dijadikan oleh mereka sebagai hari raya, maka Rasulullah shallallahu 'alaihi wassalam bersabda: “Berpuasalah kamu sekalian pada hari itu.”

Dalam hadis yang lain Ibnu Abbas (seorang sahabat, saudara sepupu Nabi yang dikenal sangat ahli dalam tafsir al-Qur’an) meriwayatkan bahwa saat Nabi berhijrah ke Madinah, beliau menjumpai orang-orang Yahudi di sana mengerjakan puasa Asyura. Nabi pum bertanya tentang alasan mereka berpuasa. Mereka menjawab: “Ini adalah hari istimewa, karena pada hari ini Allah menyelamatkan Bani Israil dari musuhnya, Karena itu Nabi Musa berpuasa pada hari ini. Rasulullah pun bersabda: “Aku lebih berhak terhadap Musa daripada kalian”. Maka beliau nerpuasa dan memerintahkan shahabatnya untuk berpuasa. (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari dua hadis tersebut menunjukkan bahwa hari Asyura merupakan hari bersejarah yang diagungkan dari masa ke masa. Maka sudah sepatutnya kita yang mengaku pengikut nabi Muhammad SAW, harus menyambutnya sesuai dengan tuntunan Rosululloh SAW. Terkait dengan amalam pada tanggal 10 muharram, minimal 3 hal yang harus kita lakukan:

Halaman:

Editor: Muh Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x