Bantuan Kuota Internet Gratis Dilanjutkan Maret 2021, Ada Kebijakan Baru Kemendikbud

2 Maret 2021, 05:20 WIB
Mendikbud Nadiem Makarim mengumumkan pemerintah melanjutkan bantuan kuota data internet 2021 untuk membantu pendidikan jarak jauh (PJJ). /- Foto : Tangkapan Layar Instagram @kemdikbud.ri/

Media Magelang - Bantuan kuota internet gratis dilanjutkan Maret 2021, berikut kebijakan baru Kemendikbud.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim membenarkan bahwa bantuan kuota internet gratis akan dilanjutkan pada Maret 2021.

Mendikbud Nadiem Makarim menyampaikan terkait kebijakan baru penerapan bantuan kuota internet gratis tersebut pada konferensi virtual 1 Maret 2021.

Baca Juga: Ketentuan Baru Bantuan Kuota Internet Gratis Kemdikbud Tahun 2021, Ini Perubahannya!

“Kami harus terus berupaya hadir bersama pendidik dan peserta didik di masa transisi ini, untuk melanjutkan kebijakan bantuan kuota internet gratis,” kata Nadiem, dikutip Media Magelang dari kanal Youtube Kemendikbud RI.

Upaya dukungan belajar untuk pelajar dan pengajar ini diberikan Nadiem Makarim berupa bantuan kuota internet gratis.

“Kami akan melanjutkan kebijakan kuota ini selama tiga bulan ke depan, mulai dari bulan ini yaitu Maret 2021,” kata Nadiem.

Baca Juga: Catat! Tanggal Resmi Kuota Internet Gratis Kemdikbud 2021 Lengkap dengan Besaran Kuota Setiap Jenjang

Lebih lanjut, Nadiem Makarim menjelaskan bahwa terdapat perbedaan kebijakan bantuan kuota internet gratis 2021 ini.

“Tapi ada sedikit perbedaan, karena kami mendengar banyak sekali masukan dari masyarakat untuk meningkatkan fleksibilitas daripada penggunaan kuota internet tersebut,” kata Nadiem.

Bantuan kuota internet gratis 2021 ini nantinya hanya berupa kuota umum saja.

“Jadi di tahun 2021, kita akan memberikan kuota, tapi dengan giga yang lebih kecil daripada kuota belajar sebelumnya. Tetapi kuota ini merupakan kuota umum,” kata Nadiem.

Baca Juga: Gabungan TNI-Polri dan Muspika Windusari Bagikan Masker untuk Cegah Covid-19

Sehingga, bantuan kuota internet gratis yang diberikan dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi.

"Jadinya bisa digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi, kecuali aplikasi-aplikasi yang diblokir, yaitu kebanyakan aplikasi-aplikasi seperti permainan atau untuk game dan juga sosmed seperti facebook, TikTok, dan misalnya Instagram,” kata Nadiem.

Berikut adalah rincian bantuan kuota internet gratis terbaru:

1. Jenjang PAUD mendapat bantuan kuota internet gratis sebesar 7 GB per bulan.

2. Pelajar SD-SMA mendapat bantuan kuota internet gratis sebesar 10 GB per bulan.

Baca Juga: Bantuan Kuota Internet Gratis Kemdikbud 2021 Resmi Dikurangi, Berapa Kuota Umum yang akan Didapat?

3. Pengajar atau guru mendapat bantuan kuota internet gratis sebesar 12 GB per bulan.

4. Jenjang perguruan tinggi untuk mahasiswa dan dosen mendapat bantuan kuota internet sebesar 15 GB per bulan.

Mekanisme penyaluran bantuan kuota internet gratis 2021 ini akan diberikan antara tanggal 11-15 setiap bulannya sampai 3 bulan ke depan.

Demikian penjelasan mengenai kebijakan baru Kemdikbud pada penerapan Bantuan kuota internet gratis 2021.***

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler