Bansos PKH Tahap 2 Cair Bulan Juni? Cek Daftar Penerima di Link cekbansos.kemensos.go.id

18 Juni 2021, 15:42 WIB
Kemensos telah memastikan perpanjangan penyaluran Bansos PKH Tahap 2 di bulan Mei dan Juni untuk menyasar lebih banyak penerima. /Tangkap layar instagram.com/@kemensosri

Media Magelang - Informasi terkait Bansos PKH yang cair di bulan Juni merupakan rangakain penyaluran Tahap 2 yang sudah dimulai sejak bulan April lalu.

Kemensos telah memastikan perpanjangan penyaluran Bansos PKH Tahap 2 di bulan Mei dan Juni untuk menyasar lebih banyak penerima. 

Berkaitan dengan daftar penerima bantuan Bansos PKH bisa dicek dan dipantau oleh masyarakat miskin melalui link cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Info Bansos Program Keluarga Harapan (PKH) 2021, Berikut Syarat dan Ketentuan Penerimanya

Perlu diketahui bahwa penyaluran Bansos PKH Tahap 2 di bulan April, bantuan telah diterima oleh 9,7 juta KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

Pemerintah telah menargetkan jumlah KPM penerima Bansos PKH Tahap 2 adalah 10 juta, sehingga penyaluran diperpanjang selama dua bulan.

Untuk memeriksa daftar penerima bantuan hingga jadwal penyaluran bantuan bisa diakses melalui cekbansos.kemensos.go.id.

Selain itu akan muncul juga keterangan jenis bantuan sosial yang diterima beserta periode dan waktu penyaluran bantuan.

Kriteria Penerima Bansos PKH 2021

1. Ibu hamil dengan bantuan Rp3 juta per tahun.
2. Anak usia dini dengan bantuan Rp3 juta per tahun.
3. Anak usia sekolah SD dengan bantuan Rp900 ribu per tahun.
4. Anak usia sekolah SMP dengan bantuan Rp1,5 juta per tahun.
5. Anak usia sekolah SMA dengan bantuan Rp2 juta per tahun.
6. Lansia dengan bantuan Rp2,4 juta per tahun.
7. Penyandang disabilitas dengan bantuan Rp2,4 juta per tahun.

Syarat Penerima Bansos PKH 2021

1. Ibu hamil dengan syarat makimal kehamilan kedua dalam keluarga PKH.
2. Anak usia dini maksimal dua anak dalam keluarga PKH.
3. Anak usia SD maksimal satu anak dalam keluarga PKH.
4. Anak usia SMP maksimal satu anak dalam keluarga PKH.
5. Anak usia SMA maskimal satu anak dalam keluarga PKH.
6. Lansia maksimal satu orang dalam satu keluarga PKH.
7. Peyandang disabilitas maksimal satu orang dalam keluarga PKH.

Berikut ini cara cek daftar penerima dan jadwal penyaluran Bansos PKH Tahap 2 melalui cekbansos.kemensos.go.id,

- Buka browser, ketik cekbansos.kemensos.go.id dan klik telusuri atau ok
- Masukkan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan hingga Desa wilayah domisili
- Masukkan nama lengkap sesuai KTP
- Masukkan kode captcha yang terdiri dari 4 huruf atau angka
- Klik Cari Data

Informasi lengkap mengenai identitas penerima bantuan sosial meliputi nama dan alamat lengkap akan tertera di kolom hasil pencarian.

Alur pendaftaran BLT PKH 2021

  • Warga (keluarga miskin) mendaftarkan diri ke desa/kelurahan setempat dengan membawa KTP dan KK.
  • Pendaftaran ini akan dibahas di musyawarah di tingkat desa/kelurahan untuk menentukan kelayakan warga masuk ke dalam DTKS berdasarkan identifikasi awal (pre-list) maupun usulan baru.
  • Musyawarah desa/musyarwah kelurahan (musdes/muskel) akan menghasilkan berita acara yang ditandangani oleh kepala desa/lurah dan perangkat desa lainnya, untuk kemudian menjadi pre-list akhir.
  • Pre-List akhir ini digunakan oleh dinas sosial untuk melakukan verifikasi dan validasi data dengan instrumen lengkap DTKS, melalui kunjungan rumah tangga.
  • Data yang telah diverifikasi dan divalidasi kemudian dicatatkan di dalam aplikasi sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS) offline oleh operator desa/kecamatan, untuk kemudian diekspor berupa file extention SIKS.
  • File tersebut kemudian dikirim ke dinas sosial untuk dilakukan impor data ke dalam aplikasi SIKS online.
  • Hasil verifikasi dan validasi ini dilaporkan kepada bupati/wali kota.
  • Bupati/wali kota menyampaikan hasil verifikasi dan validasi data yang telah disahkan kepada gubernur untuk diteruskan kepada menteri.
  • Penyampaian dilakukan dengan cara mengimpor data hasil verifikasi validasi tadi ke SIKS-NG dan mengunggah surat pengesahan bupati/wali kota serta berita acara musdes/muskel.
  • Data penerima PKH dapat dilihat di laman https://dtks. kemensos.go.id/ dengan cara memasukkan NIK penerima manfaat.

Baca Juga: Pencairan Bansos 2021: Jadwal Lengkap BLT PKH, Program Kartu Sembako, dan BST

Begitulah informasi terkait Bansos PKH yang cair di bulan Juni merupakan rangakain penyaluran Tahap 2 yang sudah dimulai sejak bulan April 2021 lalu, jangan lupa untuk cek di website resmi Kemensos.***

Editor: Achmad Cori Renanda

Tags

Terkini

Terpopuler