Asik! Bantuan Kuota Data Internet Gratis tahun 2021 dari Kemdikbud Segera Cair, Berikut Cara Daftarnya

- 5 Maret 2021, 10:17 WIB
Asik! Bantuan Kuota Data Internet Gratis tahun 2021 dari Kemdikbud Segera Cair, Berikut Cara Daftarnya
Asik! Bantuan Kuota Data Internet Gratis tahun 2021 dari Kemdikbud Segera Cair, Berikut Cara Daftarnya /Dok. ANTARA.

Media Magelang - Para pengajar dan siswa akan segera mendapat bantuan kuota  internet Gratis dari Kemdikbud para Maret 2021.

Bantuan Kuota Data Internet Gratis Kemdikbud  tahun 2021 ini adalah bentuk upaya pemerintah mendukung kegiatan belajar daring yang sudah berjalan selama setahun sejak pandemi Covid-19.
 
Bagaimana cara mendaftar bantuan kuota internet gratis dari Kemdikbud? Berikut Media Magelang rangkum dari situs resmi Kemdikbud:
 
 
-Pastikan Anda mempunyai nomor HP aktif untuk didaftarkan ke pihak sekolah/perguruan tinggi
 
-Jika sudah, maka Anda bisa menyerahkan nomor HP Anda yang masih aktif ke pihak sekolah/perguruan tinggi
 
-Pihak sekolah/perguruan tinggi kemudian akan mendaftarkan nomor HP Anda ke aplikasi Dapodik (untuk jenjang PAUD hingga menengah) dan PDDIkti untuk jenjang perguruan tinggi.
 
-Anda tinggal menunggu bantuan kuota internet gratis dikirimkan ke nomor HP Anda.
 
 
Adapun besaran bantuan kuota internet gratis Kemdikbud tahun 2021 lebih kecil dibanding tahun lalu namun lebih memiliki fleksibilitas dalam penggunaannya.
 
Jika dulu ada pembagian kuota umum dan belajar, tahun ini kuota yang berlaku adalah kuota umum. 
 
Bagi Anda yang ingin tahu besaran kuota data internet gratis tahun ini, berikut rinciannya:
 
  • Besaran kuota untuk siswa PAUD adalah 7 GB per bulan
  • Siswa jenjang pendidikan dasar dan menengah memperoleh 10 GB per bulan
  • Besaran kuota untuk pengajar jenjang PAUD hingga menengah adalah 12 GB per bulan
  • Dosen dan mahasiswa memperoleh 15 GB per bulan.
 
Bantuan kuota data internet gratis dari Kemdikbud akan disalurkan selama tiga bulan terhitung dari Maret 2021.
 
Sebelumnya, Kemdikbud sudah menyalurkan bantuan kuota internet gratis pada September 2020. 
 
"Menurut survey yang kami lakukan. bantuan kuota data internet menjadi program favorit, sehingga kami akan melanjutkan program ini," ujar Nadiem Makarim.
 
 
Dengan kuota umum, semua bisa mengakses semua laman dan aplikasi terkait pembelajaran. Namun, bantuan kuota internet gratis tidak bisa digunakan untuk mengakses media sosial seperti Instagram, Facebook, situs-situs permainan dan situs-situs yang diblokir. 
 
Bagaimana jika mendapat kuota internet gratis kurang atau melebihi kuota yang ditetapkan?
 
Jika mendapat kuota internet gratis kurang atau melebihi kuota yang ditentukan, maka bisa dipastikan itu bukan bantuan dari Kemendikbud.
 
Anda bisa menghubungi call center Kemdikbud di nomor Whatsapp di 0811-9958-020 atau telepon 021- 573 3716 (24 jam).
 
Demikian cara mendapatkan bantuan kuota  internet gratis tahun 2021 dari Kemdikbud. ***

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x