Bansos PKH Tahap II April 2021 Dicairkan, Kemensos Berharap Bisa Dorong Daya Beli Masyarakat

- 20 April 2021, 09:00 WIB
Mensos Tri Rismaharani. Bansos PKH Tahap II April 2021 Segera Dicairkan, Kemensos Berharap Bisa Dorong Daya Beli Masyarakat
Mensos Tri Rismaharani. Bansos PKH Tahap II April 2021 Segera Dicairkan, Kemensos Berharap Bisa Dorong Daya Beli Masyarakat //Kemensos

Baca Juga: Demi Papua Damai, FKLN Provinsi Papua Laporkan Web Propaganda yang Berisi Fitnah dan Adu Domba

Dalam mencairkan bansos PKH, Kemensos dibantu oleh bank yang tergabung dalam himpunan bank milik negara (Himbara). Seluruh KPM mendapatkan bantuan langsung non tunai ke rekeningnya.

“Mereka bisa mencairkan bantuan yang diterima di ATM bersama, E-Warong, dan agen-agen bank yang ditunjuk oleh bank penyalur,” kata Tri Rismaharini.

Tak lupa, selama pencairan bansos PKH, Tri Rismaharini mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menjaga 3M yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.

“Karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, KPM PKH saya minta menjaga protokol kesehatan. Para petugas di lapangan saya mohon bisa membantu memastikan protokol kesehatan dipatuhi,” katanya.

Berdasarkan data Direktorat Jaminan Sosial Kemensos, alokasi anggaran bansos PKH pada 2021 mencapai Rp28,71 triliun dan telah disalurkan selama dua tahap, yakni sebesar Rp15,53 triliun pada Januari 202 dan Rp6,53 triliun pada April 2021.***

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah