Kasus Harian Covid-19 RI Pecahkan Rekor Tiap Hari, Luhut Wacanakan Akan Perpanjang PPKM Darurat?

- 13 Juli 2021, 20:27 WIB
Koordinator PPKM Darurat, Luhut Binsar Pandjaitan.
Koordinator PPKM Darurat, Luhut Binsar Pandjaitan. /Tangkapan layar Youtube @Sekretariat Presiden/

Media Magelang - Beredarnya kabar tentang perpanjangan PPKM Darurat terkait naiknya kasus harian Covid-19 membuat banyak pertanyaan terarah ke Koordinator PPKM Darurat Luhut Binsar Pandjaitan.

Pasalnya perpanjangan PPKM Darurat dianggap bisa mengatasi naiknya kasus harian Covid-19 yang terus pecahkan rekor harian pasca merebaknya varian Delta.

Sebelumnya, Koordinator PPKM Darurat Luhut Binsar Pandjaitan mengaku sudah menyiapkan skenario terburuk jika kasus harian tembus 40 ribu.

Baca Juga: Saat PPKM Darurat, Begini Cara Urus Perpanjangan SIM Online di Situs Korlantas Polri

Terkait hal tersebut, tercatat kasus pada Selasa 13 Juli 2021 jumlah kasus positif Covid-19  menciptakan rekor baru dengan bertambahnya 47.899 pasien baru.

Rekor hari ini bahkan telah memecahkan rekor hari sebelumnya yang menembus 40.427 kasus positif Covid-19.

Terkait skenario terburuk yang dibuat Luhut pun telah menyatakan bahwa hal tersebut sudah berjalan.

Baca Juga: Cair Besok, Penerima Bansos BST dan PKH Dapat Tambahan Beras 10 kg Selama PPKM Darurat

Konteks skenario terburuk yang dilakukan adalah penyiapan fasilitas kesehatan di zona merah dalam pemberlakuan PPKM darurat.

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x