Hasil Seleksi Administrasi PPPK Guru CPNS 2021 Sudah Keluar! Ini Cara Cek Hasilnya!

- 11 Agustus 2021, 15:28 WIB
Ini dia cara cek hasil seleksi administrasi PPPK guru di CPNS 2021
Ini dia cara cek hasil seleksi administrasi PPPK guru di CPNS 2021 /sscasn.bkn.go.id/

Media Magelang - Ini dia cara cek hasil seleksi administrasi PPPK guru CPNS 2021. 

Resmi mulai hari ini, hasil seleksi administrasi PPPK guru dalam rangkaian penerimaan CPNS 2021 sudah keluar.

Wajib bagi anda peserta CPNS 2021 yang mendaftarkan diri di jalur PPPK guru untuk tahu cara cek pengumuman hasil seleksinya.

Baca Juga: Ombudsman Buka Laporan Pengaduan Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK 2021, Klik Link Ini

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi BKN, Mohammad Ridwan, di akun Twitternya, @abiridwan2173, 10 Agustus 2021.

"Silakan pelan-pelan loginke SSCASN untuk melihat hasil seleksi administrasi #P3K2021 Guru," cuit @abiridwan2173.

Nantinya, apabila dinyatakan lolos seleksi administrasi PPPK guru CPNS 2021, peserta akan menempuh proses ujian kompetensi.

Ujian kompetensi yang akan diikuti peserta ini akan dilaksanakan sesuai dengan formasi yang dipilih oleh masing-masing peserta.

Baca Juga: Tidak Hanya Passing Grade, Simak 3 Rahasia Lolos SKD CPNS 2021

Halaman:

Editor: Amallia Putri

Sumber: CPNS INDONESIA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x