Frekuensi TV Digital Berubah Sesuai Satelit Telkom 4! Ini Daftar Nomor Semua Stasiun Televisi

- 28 Agustus 2021, 14:45 WIB
UPDATE 17 Frekuensi TV Digital Terbaru 2021 Format Satelit Telkom 4, Mulai NET TV, Trans TV, hingga Metro TV,
UPDATE 17 Frekuensi TV Digital Terbaru 2021 Format Satelit Telkom 4, Mulai NET TV, Trans TV, hingga Metro TV, /

Media Magelang - Pemerintah resmi melakukan migrasi nomor frekuensi TV analog ke TV digital sesuai satelit Telkom 4 mulai bulan ini.

Untuk itu, tentu saja seluruh nomor frekuensi TV digital untuk semua stasiun televisi pun berubah sesuai satelit Telkom4

Artikel ini akan menginformasikan secara lengkap daftar nomor frekuensi TV digital sesuai satelit Telkom 4 untuk seluruh saluran televisi nasional.

Baca Juga: Biodata Nadya Grand Final MasterChef Indonesia Season 8, Finalis Asal DKI Jakarta yang Mengalahkan Lord Adi

Berbagai nomor frekuensi TV digital untuk televisi nasional, seperti NET TV, RCTI, SCTV, Trans TV, Trans 7, ANTV, MNC TV, dan lain-lain akan tersedia dalam artikel ini.

Mulai Agustus 2021, semua saluran TV di Indonesia berganti frekuensi dan menyesuaikan format satelit Telkom 4.

Namun, tak perlu khawatir akan kualitas tayangan. Dengan adanya perubahan frekuensi satelit Telkom 4 ini ada beberapa saluran yang bisa diatur kualitas tayangannya.

Baca Juga: Live Streaming BRI Liga 1 Persipura Jayapura vs Persita Tangerang Nanti Malam di Indosiar

Untuk tayangan Trans 7 dan Trans TV bisa diatur kualitas tayangannya, mulai SD hingga HD.

Hampir semua chanel TV harus sesuai dengan format terbaru satelit Telkom 4 dan mengharuskan pelanggan untuk beradaptasi.

Bagi pelanggan yang ingin mengetahuinya, berikut kode frekuensi chanel TV terbaru bulan Agustus 2021 sesuai satelit Telkom 4.

Baca Juga: ASN Jateng Borong 1,1 Ton Cabai, Ganjar Pranowo: Tindakan Cepat Bantu Petani

Daftar Frekuensi TV Satelit Telkom 4 Bulan Agustus 2021

RCTI: Frekuensi 4034 Mhz H 16600

ANTV: Frekuensi 3850 Mhz H 6000

Trans 7: Frekuensi SD 3906 H 6249, Frekuensi HD 3888 H 9599/9600

TV One: Frekuensi SD 4174 Mhz, Frekuensi HD 3720 Mhz, H 6000 : 32727

Trans TV: Frekuensi 3888 H 9600

Global TV: Frekuensi; 4034 Mhz, H 16600

Indosiar: Frekuensi 4005 Mhz, H 9000

Inews TV: Frekuensi 4034 Mhz, H 16600

Kompas TV: Frekuensi SD 3720 Mhz, HD 4104 Mhz H 32727 : 1000

MNCTV: Frekuensi 4034 Mhz H 16600

MNC Media: Frekuensi 4034 Mhz H 16600

SCTV: Frekuensi 4005 Mhz H 9000

TVRI Nasional: Frekuensi 3921 Mhz H 3500

RTV: Frekuensi 3949 Mhz V 4333

NET TV: Frekuensi SD 3986 Mhz: HD 3992 Mhz H 4400

Metro TV: Frekuensi 4080 H 32677

Trans Media (CNN Indonesia dan CNBC Indonesia): Frekuensi 3880 V 3200

Selain daftar frekuensi di atas, diinformasikan pula bahwa pemerintah telah menjadwalkan penghentian TV analog secara bertahap mulai tahun 2021.

Kebijakan migrasi TV analog ke digital atau analog switch off (ASO) di Indonesia ini berdasar Permenkominfo Nomor 6 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Penyiaran.

Dilansir MediaMagelang.com dalam laman resmi Kominfo, dengan adanya migrasi digital ini, harapannya informasi yang selama ini diterima masyarakat di kota besar bisa juga diterima masyarakat di perbatasan.

Pemerintah akan terus berupaya untuk menjangkau sinyal siaran ke 100 persen wilayah di Indonesia hingga daerah perbatasan

Migrasi ke siaran TV digital ini akan menguntungkan masyarakat, salah satunya gambar tidak terganggu ketika ada angin dan hujan seperti pada televisi analog.
Sebelum tanggal 3 November 2022, proses migrasi TV analog ke TV digital dilakukan secara bertahap dengan jadwal berikut:

Tahap 1 paling lambat 17 Agustus 2021 (ditunda hingga waktu yang belum ditentukan)
Tahap 2 paling lambat 31 Desember 2021
Tahap 3 paling lambat 31 Maret 2022
Tahap 4 paling lambat 17 Agustus 2022
Tahap 5 paling lambat 2 November 2022

Adapun perubahan format frekuensi chanel TV terbaru lantaran adanya perpindahan dari satelit palapa D ke satelit Telkom 4.

Perubahan frekuensi ke satelit Telkom 4 menyusul perkembangan teknologi informasi dan peningkatan kualitas siaran dari masing-masing chanel TV.

Untuk NET TV, ANTV, RCTI, SCTV, TRANS7, TRANS TV turut mengubah frekuensi ke satelit Telkom 4 dengan proses migrasi awal ke TV digital akan dilakukan secara bertahap di berbagai daerah.

Segera atur ulang nomor frekuensi TV digital sesuai dengan nomor di atas agar dapat menyaksika semua saluran televisi dengan kualitas bagu.***

Editor: Paradisa Nunni Megasari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x