Sertifikat Kartu Prakerja Tak Segera Muncul, Lakukan Cara Ini

- 14 September 2021, 16:05 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja, peserta akan dapat sertifikat usai pelatihan selesai.
Ilustrasi Kartu Prakerja, peserta akan dapat sertifikat usai pelatihan selesai. /Instagram.com/@prakerja.go.id

Media Magelang - Apabila sertifikat Kartu Prakerja tak segera muncul, para peserta bisa melakukan cara berikut ini.

Peserta akan mendapat sertifikat usai menyelesaikan pelatihan Kartu Prakerja.

Meski demikian, para peserta pun sering bingung lantaran sertifikat Kartu Prakerja tak segera muncul.

Baca Juga: Kapan Kartu Prakerja Gelombang 20 Diumumkan? Ini Jadwalnya

Sertifikat Kartu Prakerja merupakan tanda bahwa peserta telah selesai mengikuti seluruh rangkaian pelatihan digital.

Namun, salah satu yang menjadi kendala kerap dialami oleh peserta adalah sertifikat yang tak kunjung muncul meski peserta telah menyelesaikan pelatihan.

Sementara, sertifikat menjadi salah salah satu syarat peserta dapat menerima insentif dari Prakerja. Keluhan ini ini juga kerap muncul di daftar pertanyaan atau fax akun prakerja.

Ada beberapa syarat yang perlu dilakukan agar sertifikat muncul pada dashboard Prakerja agar insentif segera cair.

Peserta harus memberikan review dan penilaian di lembaga tempat pelatihan yang telah diikuti.

Baca Juga: Gagal Lolos Gelombang 20? Ini Cara Isi Formulir Pengaduan Tiga Kali Gagal Peserta Kartu Prakerja

Sebagai informasi tambahan, setelah dinyatakan lulus pada gelombang terpilih, peserta wajib mengikuti beberapa pelatihan.

Dengan insentif Rp 1 juta, peserta ditawarkan beberapa pelatihan yang diinginkan oleh setiap peserta. 

Setelah melakukan pembayaran menggunakan insentif Prakerja, peserta diharuskan menyelesaikan seluruh rangkaian pelatihan sesuai dengan lembaga terdaftar.

Setelahnya, baru peserta dapat menunggu sertifikat pelatihan pada dashboard prakerja.

Namun, apabila peserta Prakerja sudah menyelesaikan pelatihan tetapi mengalami kendala terkait sertifikat maka bisa melakukan hal-hal berikut ini:

  1. Tunggu 1-3 Hari

Jika sertifikat belum muncul di dashboard prakerja peserta diminta menunggu 1-3 hari, dalam keterangan resmi prakerja.

Sertifikat pelatihan akan muncul di dasbor setelah menyelesaikan pelatihan paling lambat 1 hari kerja sesudah manajemen pelaksana menerima laporan penyelesaian pelatih dari platform digital.

  1. Pastikan Identitas Benar

Jika nama di sertifikat tidak sesuai dengan nama mu sobat bisa menghubungi lembaga pelatihan untuk konfirmasi lebih lanjut pastikan kamu menggunakan nama asli di profil atau akun dan lembaga pelatihan agar nama di sertifikat sesuai dengan nama asli 

  1. Pastikan Jaringan Internet Stabil

Apabila akun Prakerja tidak bisa dibuka pastikan dahulu jaringan internet dalam kondisi baik dan stabil. Lalu kamu bisa coba kembali untuk membuka Line sertifikat.

Bila Masih memenuhi kendala sobat bisa mengisi formulir pengaduan dengan melampirkan screenshot pada bagian sertifikat

  1. Hubungi Link Berikut

Apabila semua ketentuan telah dipenuhi, namun sertifikat tak kunjung muncul, kamu dapat menghubungi contact center platform digital Dimana tempat kamu mengikuti pelatihan. Kamu dapat menekan link berikut sesuai dengan tempat pelatihan.

  1. Link  Kemnaker
  2. Link  Tokopedia
  3. Link Bukalapak
  4. Link PIjar Mahir
  5. Link Mau Belajar Apa

Itu lah cara yang dapat dilakukan untuk atasi sertifikat Kartu Prakerja yang tak kunjung muncul.***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah