Kenali Fitur Chery Omoda 5 untuk Tunjang Mobilitas Harian Soal Harga Bikin Pede Dompet

- 2 Juni 2023, 07:45 WIB
Kenali Fitur Chery Omoda 5 untuk Tunjang Mobilitas Harian Soal Harga Bikin Pede Dompet /
Kenali Fitur Chery Omoda 5 untuk Tunjang Mobilitas Harian Soal Harga Bikin Pede Dompet / /Twitter @Icharnichart/
 
Media Magelang - Chery Omoda 5 merupakan merek mobil SUV crossover asal Tiongkok, yang akan segera rilis di Indonesia.
 
Chery Omoda 5 sendiri kabarnya akan rilis di Indonesia, pada awal tahun depan atau tahun 2024.
 
Tahun ini, Chery Motor Indonesia baru akan merilis Chery Tiggo 8 Pro dan Chery Tiggo 7 Pro di Indonesia.
 
Peluncuran Chery Omoda 5 ini sudah banyak ditunggu-tunggu, oleh konsumen di Indonesia.
 
 
Pasalnya, dengan tampilan mewah dan elegan ini, Chery juga punya banyak fitur unggulan yang gak kalah sama Pajero dan Fortuner.
 
Bahkan, kabarnya harga dari Chery Omoda 5 ini berkosar 300 jutaan sampai 500 jutaan saja kalau sudah rilis di Indonesia.
 
Biar Anda tahu, maka simak fitur Chery Omoda 5 yang ternyata juga ada varian listriknya. Yakni Omoda 5 EV.
 
Chery Omoda 5 memiliki banyak fitur unggulan, yang dapat menunjang mobilitas Anda yang padat dan penuh kejutan setiap harinya.
 
1. Keyless Entry
 
Fitur ini memudahkan Anda membuka pintu mobil dan bagasi, Anda hanya perlu mendekati pintu dengan posisi kunci mobil yang ada di kantong.
 
Dengan begitu pintu mobil dan bagasi, akan terbuka dengan sendirinya tanpa disentuh. 
 
Menutup pintu bagasi pun hanya tinggal menyentuh tombol touch pad yang tersedia, dan perlahan pintu akan tertutup otomatis. Semua prosesnya electric dan praktis.
 
2. Advanced Driving Assistance
 
Sistem ADAS atau Advanced Driving Assistance ini, dengan fitur ini mobil akan secara otomatis mengerem dalam keadaan maju maupun mundur ketika dibutuhkan.
 
Fitur ini, akan berguna bagi keselamatan pengemudi dan penumpang mobil Chery Omoda 5.
 
3. Rear Cross Traffic Allert
 
Fitur ini akan memberikan allert kepada Anda, jika sewaktu-waktu ingin parkir dan ada mobil di belakang mobil Anda yang muncul secara tiba-tiba.
 
4. Brake Assist System dan Brake Priotiy System
 
Fitur Rem otomatis yang berguna jika terjadi situasi Rear Cross Traffic Allert yanh sudah dijelaskan, di atas.
 
5. Blind-Spot Detection
 
Fitur Blind-Spot Detection berfungsi sebagai pengingat Anda, ketika Anda ingin berpindah jalur dan tiba-tiba ada mobil di belakang mobil Anda.
 
6. Sequential LED Turning Lights
 
Fitur ini berupa Lampu sen yang ketika dinyalakan akan berbunyi, bunyi tersebut sebagai penanda sekaligus pengingat bagi Anda ketika ada kendaraan lain di samping maupun belakang mobil Anda.
 
7. Intelligent High-Beam Control Headlamp
 
Fitur ini berfungsi ketika malam hari atau di jalanan gelap, ketika berada di situasi itu lampu depan yang semula lampu dekat akan otomatis berganti jadi lampu jauh.
 
8. Lane Departure Warning
 
Fitur yang berfungsi sebagai pengingat jika mobil Anda keluar dari marka jalan atau garis jalan, fitur ini berupa gambar dan allert di layar belakang kemudi Anda.
 
Fitur ini juga akan otomatis, mengaktifkan fitur Lane Keeping Assist yang akan menggerakkan setir Anda secara otomatis agar tidak keluar marka jalan atau garis jalan.
 
9. Adaptive Cruise Control with Low Speed Follow
 
Fitur ini berfungsi untuk berjalan secara otomatis, dengan kecepatan yang sudah Anda atur melalui tombol yang ada di setir kemudi Anda.
 
Tidak perlu injak pedal gas, mobil akan terus berjalan. Dan jangan khawatir, karena ada fitur melambatkan laju mobil atau mengerem secara otomatis jika kendaraan di depan Anda juga melambat secara mendadak.
 
Gak perlu injak pedal gas dan rem, karena juga semua bisa diatur secara otomatis oleh fitur yang Anda gunakan.
 
Fitur ini juga bisa mengatur jarak dekat-jauhnya mobil Anda, dengan kendaraan lain yang ada di depan Anda.
 
10. 360° HD Panoramic Camera
 
Mobil Chery Omoda 5 dilengkapi oleh 4 buah kamera, di depan, belakang dan bagian kanan serta kiri mobil.
 
Sehingga, Anda dapat melihat keadaan atau kondisi jalan di sekitar mobil Anda melalui Head Unit yang lebarnya 20.5 inci.
 
Kamera di mobil ini, juga ada fitur Rear View Camera with Dynamic Guides yang 3D, sehingga mobil seakan-akan dipantau oleh kamera dari atas.
 
Fitur ini berfungsi untuk melihat bagian sekitar, kanan dan kiri, bagian depan dan juga belakang.
 
11. Apple Car Play dan Android Auto 
 
Head unit Chery Omoda 5 yang lebar besar layarnya sekitar 20.5 inci, dilengkapi teknlogi Apple Car Play san Android Auto sehingga memudahkan pengemudi untuk membuka maps dan mendengarkan musik atau podcast.
 
12. Door Mirror Heating
 
Pemanas di bagian spion, fitur akan mengatasi spion yang berembun akibat hujan atau cuaca dingin.
 
Fitur-fitur yang ada di Chery Omoda 5, memudahkan Anda untuk menunjang mobilitas Anda yang padat dan penuh kejutan  terutama soal harga, Chery Omoda dengan fitur canggihnya dijual tak sampai 400 juta.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x