Yakin Mudik Naik Motor? Ini 5 Bahaya Mudik Naik Motor yang Tak Bisa Disepelekan 

- 5 April 2024, 07:00 WIB
Mudik naik motor /
Mudik naik motor / /Zonapriangan.com/Pexels/Zszen John/
 
 
Media Magelang - Artikel ini mengupas tuntas tentang 5 bahaya mudik naik sepeda motor.
 
Mudik merupakan tradisi masyarakat Indonesia sejak dulu kala di akhir-akhir bulan Ramadan, atau mendekati Hari Raya Idul Fitri.
 
Berbagai moda transportasi digunakan untuk perjalanan mudik, mulai dari transportasi umum seperti kereta, bus, kapal laut, hingga kendaraan pribadi seperti sepeda motor.
 
Sepeda motor menjadi salah satu pilihan sebagai moda transportasi untuk mudik, karena memang praktis dan biayanya cukup terjangkau.
 
 
Berbicara tentang mudik dengan naik sepeda motor, sebenarnya tersembunyi 5 bahaya yang tak dapat disepelekan. Apa saja 5 bahaya itu?
 
Dilansir dari PMJ News dari laman resmi Kementerian Kesehatan, mudik dengan naik sepeda motor ternyata dapat menyebabkan gangguan kesehatan yang tak bisa diabaikan begitu saja, sebagaimana dalam ulasan berikut ini.
 
1. Sakit Pinggang
 

Mudik dengan naik atau mengendarai sepeda motor bisa mengakibatkan sakit pinggang. 
 
Sakit pinggang ini terjadi karena duduk yang terlalu lama, yang bisa menyebabkan rasa sakit di bagian punggung, hal ini biasanya timbul karena masalah kekuatan otot.
 
2. Nyeri Leher atau Nyeri Otot
 
Mudik dengan naik sepeda motor dalam waktu yang lama juga dapat menyebabkan nyeri leher atau nyeri otot, karena sendi tulang belakang mengalami peradangan.
 
3. Gangguan Metabolisme Tubuh
 

Masalah kesehatan berikutnya yang timbul akibat mudik dengan naik sepeda motor terlalu lama adalah gangguan metabolisme tubuh.
 
Beberapa penelitian terbaru menunjukkan, bahwa duduk selama berjam-jam dapat menganggu sistem metabolisme tubuh, termasuk duduk terlalu lama saat mengendarai sepeda motor.
 
Alhasil, tubuh mengalami penurunan kadar kolesterol baik, sehingga dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan, maupun peningkatan kadar gula darah.
 
4. Menurunkan Konsentrasi
 
Mudik dengan naik sepeda motor terlalu lama juga bisa menurunkan konsentrasi, sehingga berisiko terhadap terjadinya kecelakaan lalu lintas.
 
5. Kelelahan
 

Mudik dengan mengendarai sepeda motor dalam waktu yang lama juga dapat mengakibatkan kelelahan, dan hal ini sering memunculkan gangguan kesehatan, serta tak jarang kecelakaan di jalan.
 
Dengan demikian, perlu dipikir terlebih dahulu, yakin mudik dengan naik sepeda motor? Karena terdapat 5 bahaya yang tak bisa disepelekan saat mudik dengan naik, atau mengendarai sepeda motor terlalu lama.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x