Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Big Match Chelsea vs Manchester City di EPL 3 Januari 2021

- 3 Januari 2021, 06:20 WIB
Chelsea akan menjamu Manchester City, Minggu 3 Janauri 2021  23.00 WIB
Chelsea akan menjamu Manchester City, Minggu 3 Janauri 2021 23.00 WIB /twitter.com/@premierleague

Media Magelang - Pertandingan Liga Inggris atau EPL pada jadwal hari Minggu, 3 Januari 2021 menghadirkan laga big match antara Chelsea vs Manchester City di Stadion Stamford Bridge.

Chelsea yang sempat tampil menjanjikan, mengalami penurunan performa sehingga hanya meraih 1 kemenangan dalam 5 laga terakhir. Tidak hanya itu, pertahanan The Blues juga tidak lagi solid jelang hadapi Manchester City dalam jadwal pekan 17 Liga Inggris.

Kehadiran Edouard Mendy di bawah mistar gawang yang sempat menjadi angin segar kini tidak terlalu konsisten. Dia pun hanya mencatat 1 clean sheet untuk Chelsea dalam 5 laga Liga Inggris jelang hadapi Manchester City.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Liga Spanyol: Real Madrid vs Celta Vigo Gratis di TV Online Malam Ini

Hal itu pun cukup riskan bagi The Blues, karena tim yang bakal mereka hadapi adalah Manchester City, yang merupakan salah satu paling produktif dalam beberapa musim terakhir di EPL.

Kendati musim ini barisan penyerang The Citizens masih belum tampil bagus, mereka mulai menunjukkan hasil signifikan. Hingga pekan 17 anak asuh Pep Guardiola berada di peringkat 8 dengan 26 poin, dan masih memiliki 2 laga tunda.

Menghadapi Chelsea tentu akan menjadi tantangan bagi Manchester City untuk menunjukkan konsistensi permainan. Pasalnya, mereka belum mampu meraih kemenangan saat menghadapi tim papan atas Liga Inggris.

Baca Juga: Gelombang Penolakan Maklumat Kapolri Larang Front Pembela Islam Atau FPI Semakin Besar, Desak Revisi

Secara pengalaman, Pep Guardiola jelas lebih unggul dan punya lebih banyak pengalaman di dunia sepak bola. Eks pelatih Barcelona tersebut juga memiliki skema yang matang untuk timnya sehingga berbahaya untuk Chelsea.

Halaman:

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x