Ganjar Pranowo Gowes Sambil Pantau Situasi Covid-19, Belasan Kamar di RSDC Kendal Alami Kerusakan

19 Juni 2021, 14:00 WIB
Ganjar Pranowo sedang memantau situasi Covid 19 di Kendal. /Humas Pemprov Jateng

Media Magelang – Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memanfaatkan waktunya di akhir pekan untuk gowes sambil memantau situasi Covid-19.

Lokasi yang menjadi tujuan Ganjar Pranowo untuk gowes dan memantau situasi saat ini adalah di Kabupaten Kendal.

Ketika Ganjar Pranowo sedang memantau situasi Covid 19 di Kendal, dia mendapati belasan tempat tidur di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) yang rusak.

Baca Juga: Sosialisasikan Prokes Covid-19 Lewat Masjid, Ganjar Pranowo Minta Pemkab Demak untuk Ajak Ulama

Ganjar berangkat gowes ke Kendal sejak pukul 05.30 WIB dan langsung mengunjungi Rusunawa Kebondalem Kendal, Sabtu 19 Juni 2021.

Tempat ini lah yang saat ini fungsinya diubah untuk RSDC dalam rangka menampung para pasien yang positif terpapar Covid-19.

Sesampainya di lokasi, Ganjar langsung menemui sejumlah petugas keamanan serta perawat yang sedang bertugas.

Disana, Ganjar kemudian bertanya kepada mereka terkait keterisian kamar yang digunakan, persediaan alat, serta persediaan obat-obatan yang masih ada.

Baca Juga: Dorong Pelaku UMKM Tingkatkan Skill Melalui Bimtek, Ganjar Pranowo: Mulailah Kita Bicara Ekspor

Salah seorang relawan dari Palang Merah Indonesia (PMI) mengungkapkan jika di RSDC Kendal saat ini menampung 26 pasien yang terpapar Covid-19.

Menurut Aji, para pasien yang ada di RSDC Kendal terjangkit virus Covid-19 karena adanya transmisi lokal.

Beberapa pasien yang ada di RSDC Kendal merupakan warga Kendal itu sendiri serta ada pula Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“Ada klaster takziah, ada juga dari pegawai yang pulang dari dinas luar kota terus terpapar,” kata Aji.

Diketahui bahwa kapasitas RSDC Kendal saat ini adalah 55 tempat tidur,namun terdapat belasan kamar yang rusak dan masih dalam tahap perbaikan.

Aji juga menjelaskan bahwa ketersediaan tempat tidur yang dapat digunakan di rumah sakit adalah 32 tempat tidur.

Meski demikian, kapasitas di RSDC Kendal saat ini dalam proses penambahan 44 tempat tidur.

Dengan upaya penambahan ini, diharapkan nantinya rumah sakit Covid-19 yang berlokasi di Kendal ini dapat menampung pasien yang dinyatakan terpapar Covid-19.

RSDC Kendal saat ini hanya mampu menerima pasien Covid-19 yang memiliki keluhan ringan saja.

Untuk pasien yang keluhannya berat, nantinya akan diupayakan untuk dirujuk ke rumah sakit lain yang sekiranya mampu untuk menanganinya.

Seusai Ganjar meninjau lokasi tersebut dan hendak melanjutkan gowesnya, dia berpesan kepada seluruh tenaga medis untuk mengatur tempat makan di sana.

Hal ini dikarenakan Ganjar melihat tempat makan di RSDC Kendal tampak belum berjarak.

“Saya titip jaga kesehatan, sama itu tempat makannya diatur supaya berjarak. Karena ini varian baru penularannya lebih cepat, kita berjaga,” ucap Ganjar.

Setelah selesai memantau situasi Covid-19 di RSDC Kendal, Ganjar Pranowo kemudian melanjutkan gowesnya.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng

Tags

Terkini

Terpopuler