FX Hadi Rudyatmo Tolak Jateng di Rumah Saja, Ganjar Pranowo : Siapa Bilang Nggak Setuju?

- 3 Februari 2021, 17:15 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pastikan pelaksanaan Jateng di Rumah Saja
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pastikan pelaksanaan Jateng di Rumah Saja /Dok.Humas Pemprov Jateng/

MediaMagelang – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pastikan pelaksanaan Jateng di Rumah Saja mendapat dukungan dari seluruh Kota dan Kabupaten. Hal ini menyusul penolakan dari Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo.

Ganjar memastikan pihaknya sudah bicara dengan para Sekda dan semuanya nyatakan mendukung Jateng di Rumah Saja.

Hasil rapat Sekda Provinsi Jawa Tengah dengan Sekda di 35 Kota Kabupaten nyatakan setuju dan mendukung usulan Jateng di Rumah Saja.

Baca Juga: Dorong Bisnis Ritel dan Adopsi Pembayaran Digital, ShopeePay Hadir di Seluruh Gerai Matahari Department Store

“Enggak, siapa bilang nggak setuju. Ya hari ini Sekda-sekda bicara kok, semua mendukung,” kata Ganjar Pranowo di rumah dinasnya, Selasa 2 Februari 2021.

Ganjar Pranowo nyatakan pihaknya sudah menyiapkan surat keputusan terkait program tersebut.

 “SKnya sudah disiapkan dan mudah-mudahan hari ini selesai jadi kita siapkan (pelaksanaannya),” kata Ganjar Pranowo dalam keterangan persnya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 3 Februari 2021: Aldebaran Bersikukuh Pertahankan Rumah Tangganya dengan Andin

Ganjar kembali meminta masyarakat untuk berpartisipasi secara aktif dalam melaksanakan gerakan Jateng di Rumah Saja.

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah