Minta Sekolah Lebih Fleksibel Soal Seragam, Ganjar Pranowo: Tidak Usah Pakai Seragam, yang Penting Ilmunya

- 7 April 2021, 08:47 WIB
Ganjar Pranowo menyarankan kepada pihak sekolah agar lebih fleksibel soal seragam sekolah dalam uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Ganjar Pranowo menyarankan kepada pihak sekolah agar lebih fleksibel soal seragam sekolah dalam uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM). /

Media Magelang - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta pihak sekolah lebih fleksibel terkait pemakaian seragam dalam uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Ganjar Pranowo meminta agar pihak sekolah tidak memaksakan siswa memakai seragam, karena ada seragam yang dipakai dua hari berturut-turut.

Hal ini berawal dari seorang siswa yang mengaku pada Ganjar Pranowo bahwa sepulang sekolah seragamnya tidak langsung dicuci, tetapi hanya dijemur karena keesokan harinya akan dipakai lagi. 

Ganjar Pranowo menyarankan kepada pihak sekolah agar lebih fleksibel soal seragam sekolah. Menurutnya, demi keamanan siswa dan guru seragam tidak perlu sama dalam dua hari berturut-turut. 

Baca Juga: Eksepsi Habib Rizieq Ditolak, Hakim: Poinnya Tidak Berdasar Hukum

Baca Juga: Ramadhan Hampir Tiba! Cek di Sini untuk Melihat Program TV Terfavorit Pemirsa di Bulan Puasa

Baca Juga: Saksikan Live Streaming SCTV Bayern Muenchen vs PSG Liga Champions Kamis dinihari 8 April 2021 pukul 02.00 WIB

“Jadi mungkin, kasih toleransi saja, Pak. Tidak usah pakai seragam. Ndakpapa, tidak pakai seragam, tetapi bajunya dicuci, demi keamanan. Sehari ganti tiap hari ganti, sarungan yo rakpopo. sing penting ilmune, karena kondisinya darurat,” tutur Ganjar Pranowo usai sidak uji coba PTM di MAN 1 Kota Semarang pada Selasa, 6 April 2021.

Meskipun begitu, Ganjar Pranowo tetap meminta para siswa agar langsung mencuci seragamnya sepulang sekolah. 

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x