Pemprov Jateng Sebut Ada 2 Ribu Sekolah Terapkan PTM, Simak Rinciannya

- 3 September 2021, 08:00 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berbincang-bincang dengan siswa SD yang melaksanakan PTM  terbatas
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berbincang-bincang dengan siswa SD yang melaksanakan PTM terbatas /humas pemprov jateng/

Media Magelang - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo kembali kunjungi sekolah-sekolah yang sedang menjalankan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Berdasarkan edaran rilis dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah bahwa sejumlah 2.539 sekolah telah melaksanakan PTM. Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sedeng 02 Gunungpati mendapatkan kesempatan dikunjungi Ganjar saat gowes sepeda pada Selasa, 2 September 2021.

Sebagai rinciannya, sebanyak 2.401 pendidikan dasar diantaranya jenjang sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Jumlah tersebut tersebar di wilayah Cilacap, Banjarnegara, Kebumen, Rembang, Semarang, Kendal, Pemalang, dan kota Semarang, Jateng.

Baca Juga: Ini Daftar Frekuensi TV Digital Terbaru, Nomor Semua Stasiun Televisi September 2021 Sesuai Satelit Telkom 4

Adapun Sekolah Luar Biasa (SLB) masih pada tahap simulasi PTM. Yakni wilayah Jepara, Demak, dan Purbalingga.

Sementara untuk jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang tersebar di 19 Kota/Kabupaten, total jumlahnya ada 67 diantaranya 15 berstatus masih simulasi dan 52 sudah mulai menerapkan PTM terbatas.

Adapun untuk Sekolah Menengah Atas (SMA) yang tersebar di 17 Kota/Kabupaten, dengan total 22 sekolah berstatus similar dan 45 sekolah telah melaksanakan PTM terbatas.

Oleh karena itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berharap protokol kesehatan tetap diperhatikan dengan mengedepan lima siap.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah