Bendungan Pidekso Wonogiri Diresmikan Jokowi, Ganjar Pranowo: Pengungkit Kemakmuran Kita

- 28 Desember 2021, 16:18 WIB
Bendungan Pidekso Wonogiri Diresmikan Jokowi, Ganjar Pranowo: Pengungkit Kemakmuran Kita
Bendungan Pidekso Wonogiri Diresmikan Jokowi, Ganjar Pranowo: Pengungkit Kemakmuran Kita /Humas Prov Jateng

Media Magelang - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo kembali berkunjung ke Jawa Tengah, kali ini untuk meresmikan Bendungan Pidekso Wonogiri.

Dengan didampingi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Presiden Jokowi resmikan Bendungan Pidekso Wonogiri pada Selasa, 28 Desember 2022.

Peresmian Bendungan Pidekso Wonogiri tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh presiden Joko Widodo.

Menggunakan helikopter, Jokowi, Ganjar dan rombongan terbang dari Bandara Adi Soemarmo Solo dan tiba di lokasi bendungan sekitar pukul 13.45 WIB.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Pantau Mahasiswa Luar Jawa Tengah yang Tidak Pulang Saat Natal 2021

Setibanya di lokasi, Jokowi dan Ganjar langsung melakukan peresmian, berupa penandatanganan prasasti dan tebar ikan ke lokasi bendungan.

Setelah itu, Jokowi dan Ganjar bersama rombongan ngobrol dengan perwakilan masyarakat sambil makan durian.

"Iya, hari ini saya mendampingi pak Presiden untuk meresmikan Bendungan Pidekso Wonogiri. Bendungan ini sudah lama dinantikan masyarakat karena banyak sekali manfaat yang akan diberikan," kata Ganjar.

Selain sebagai pengendali banjir, bendungan yang di bangun di Desa Pidekso Kecamatan Giriwoyo Kabupaten Wonogiri ini juga berfungsi untuk mengurangi sedimentasi sungai.

Halaman:

Editor: Devana Dea Prastya

Sumber: Humas Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah